Siap Dengan Investasi Seri A, Una Brands Beri Dukungan Penuh pada Ekspansi Propertyscout
rencananya dana investasi yang diperoleh dalam putaran seri A akan digunakan untuk meningkatkan platform teknologi milik PropertyScout
Editor: Muhammad Zulfikar
Laporan Wartawan Tribunnews, Namira Yunia Lestanti
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebagai startup agregator e-commerce berlingkup pasar Asia-Pasifik, Una Brands berkomitmen beri dukungan operasional, hingga ekspansi bisnis internasional untuk PropertyScout.
Setelah PropertyScout, startup proptech asal Thailand berhasil mengumpulkan dana investasi diputaran seri A dengan total 2,5 juta dolar AS. Una Brands berkomitmen untuk membantu mengalokasikan dana investasi tersebut.
Nantinya dana tersebut akan digunakan menjadi usaha berkelas internasional melalui program akuisisi, pemberian modal kerja, dukungan operasional, hingga ekspansi bisnis internasional.
Baca juga: Simak Tips Investasi Kripto Bagi Pemula Ala Bos Indodax
Tujuannya tidak lain untuk menjadikan PropertyScout sebagai brand global di pasar Thailand maupun di beberapa negara Asia Tenggara lainnya.
“Setelah platform dan proses dioptimalkan dan divalidasi di Thailand, kami akan berkembang pesat ke pasar Asia Tenggara lainnya,” kata Mario Peng selaku CEO dan pendiri PropertyScout.
Tak hanya itu, rencananya dana investasi yang diperoleh dalam putaran seri A akan digunakan untuk meningkatkan platform teknologi milik PropertyScout dan memperluas ke penjualan properti.
Sebagai Informasi PropertyScout adalah startup proptech yang menangani sewa, pembelian, dan penjualan rumah sehingga meminimalisir risiko terburuk yang akan diterima calon pembeli, penyewa, dan pemilik rumah
Sejauh ini, sudah lebih dari 300 mitra co-broker dan konsultan properti in-house menggunakan jasa platform PropertyScout wawasan bagi calon pembeli, penyewa, dan pemilik.
Baca juga: Bursa Kripto Dinilai Dapat Lindungi Investor Dalam Bertransaksi
Pihaknya juga mengeklaim dalam 18 bulan terakhir berhasil mencatat pertumbuhan pendapatan sebanyak 15 kali.
Dalam pengumpulan dana investasi tersebut , Hustle Fund, AngelCentral, Dana Pendiri Swiss, dan Asimetri VC menjadi pemimpin putaran investasi untuk PropertyScout.
Selain nama diatas ada beberapa nama investor lainnya yang turut berpartisipasi dalam putaran seri A tersebut diantaranya seperti Iterative Capital, Simon Baker mantan CEO REA Group, Marc Stilke mantan CEO ImmobilienScout24, Brian Ma founder dari Divvy Homes, Tim Marbach founder and CEO dari Asia Venture Group, Jakob Angele Foodpanda’s CEO dari Asia Pacific, Ross Veitch CEO sekaligus co-founder dari Wego, JJ Chai, CEO dan co-founder dari Rainforest, Zenos Schmickrat, anggota dewan SEA founders, Kiren Tanna, CEO serta co-founder dari Una Brands, Gokul Rajaram selaku DoorDash executive, dan terakhir Amarit Charoenphan