Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Servis Motor Honda di Bengkel AHASS Bonus Asuransi Kecelakaan

Manfaat asuransi pertanggungan resiko kecelakaan diberikan dengan nilai sampai dengan Rp 10 Juta, dengan hanya menambah Rp 5.000 dari biaya servis

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in Servis Motor Honda di Bengkel AHASS Bonus Asuransi Kecelakaan
TRIBUNNEWS/CHOIRUL ARIFIN
Melakukan servis rutin ke bengkel resmi Honda di jaringan AHASS membuat motor tetap terawat dan nilai jual kembalinya tetap tinggi. 

 
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA– Pengguna motor Honda yang melakukan servis motor di jaringan bengkel resmi Honda  AHASS kini mendapat benefit polisi asuransi kecelakaan dari Asuransi Allianz.

Keterangan pers PT Daya Adicipta Motora (DAM), distributor sepeda motor dan suku cadang Honda Jawa Barat yang Tribun terima Minggu (19/6/2016) menyebutkan, program ini digulirkan dengan tajuk 'AHASS Ramadhan Care'.

Program di 200 jaringan bengkel resmi AHASS di wilayah Bekasi, Bogor, Depok dan Cikarang selama bulan Ramadhan.

“Kami menjalin kerjasama bersama Asuransi Allianz. AHASS Ramadhan Care ini merupakan program DAM sebagai bentuk kepedulian Honda untuk memberi menjadi manfaat tambahan ke konsumen AHASS,” kata  Henri Saputra, Manager Service Network DAM.

Henri menambahkan, manfaat asuransi pertanggungan resiko kecelakaan diberikan dengan nilai sampai dengan Rp 10 Juta, dengan hanya menambah Rp 5.000 dari biaya servis dan berlaku selama 60 hari sejak servis kendaraan dilakukan.

Pertanggungan yang diberikan meliputi cacat tetap, patah tulang hingga meninggal dunia.





Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas