Selain Koleksi Mobil Mewah, Raja Salman Punya Truk Terbesar di Dunia
Koleksi mobil mewah Raja tidak saja varian sedan, namun juga truk. Mobil-mobil itu disimpan apik di museum berbentuk piramida
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kehadiran orang nomor satu Arab Saudi, Raja Salman bin Abdulazis al-Saud, sukses menyita perhatian publik di Tanah Air.
Bukan tanpa alasan, kedatangannya membawa rombongan dalam jumlah banyak, total mencapai 1.500 orang dengan 300 mobil penudukung yang disiapkan. Inilah Raja Salman dan koleksi 200 mobil mewah miliknya.
Salah satu hal yang menyita perhatian adalah turut diboyongnya mobil super mewah antipeluru.
Mobil tersebut ialah Mercedes-Maybach S600 Guard. Perlu diketahui Mercy tersebut adalah salah satu dari 200 koleksi mobil Raja Salman.
Koleksi mobil mewah Raja tidak saja varian sedan, namun juga truk. Mobil-mobil itu disimpan apik di museum berbentuk piramida yang diberi nama Emirates National Auto Museum.
Museum itu terletak di 45 kilometer sebelah selatan kota Abu Dhabi.
Salah satu koleksi Raja yang terkenal ialah Willys WW2 Jeep. Mobil tersebut merupakan model terbesar dari Jeep Willys lansiran 2009 yang dipesan secara khusus.
Selain itu, ada juga Mercedes-Benz 500 SEL dengan warna pelangi. Termasuk yang paling menakjubkan ialah truk terbesar di dunia yang merupakan replika dari Dodge Power Wagon berbobot lebih dari 50 ton.