Pertajam Waktu Hampir 1 Detik, Rey Ratukore Raih Posisi 2 AP250 di FP 3
"Awal free-practice, saya mengalami kendala teknis. Latihan bebas ke-2, saya sudah menemukan set-up yang cukup baik."
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rider tim Yamaha Racing Indonesia ((YRI), Rey Ratukore berhasil mempertajam waktu secara signifikan hingga hampir 1 detik dalam sesi latihan bebas 3 (FP3) kategori Asia Production 250 (AP250) gelaran seri ke-4 Asia Road Racing Championship 2017 (ARRC 2017) di Sirkuit Sentul Bogor, Jumat (11/8/2017).
Rey berhasil menduduki posisi ke-2 dengan torehan waktu 1 menit 43,671 detik.
Sebelumnya di FP2, Rey Ratukore yang menunggangi Yamaha YZF-R25 mencatat best-time 1 menit 44, 552 detik dan itu ada di urutan ke-8. Jadi antara FP2 dan FP3 terbukti ada penajaman waktu hampir 1 detik.
"Awal free-practice, saya mengalami kendala teknis. Latihan bebas ke-2, saya sudah menemukan set-up yang cukup baik dan di FP3 saya mencoba untuk menekan lebih maksimal. Hasilnya cukup memuaskan, "tutur Rey Ratukore yang di FP1 ada di deretan ke-10. Jadi memang berlangsung progress atau kemajuan dalam setiap sesi.
Pebalap Yamaha lainnya, Galang Hendra Pratama konsisten berada di deretan ke-4, ke-5 dan kembali ke-4 lagi.
Hal serupa juga dia lakukan di sesi latihan bebas 1 (FP1), kemudian FP2 dan FP3.
“Mulai awal free-practice sampai dengan FP3, saya terus berada di posisi 5 besar. Tetap harus semangat untuk persiapan kualifikasi & race 1," ungkap Galang Hendra Pratama.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.