Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Akan Dibanderol Murah, Vietnam Rintis Pembuatan Mobil Nasional

Untuk mengembangkan proyek mobil nasional, mereka akan menggandeng perusahaan Amerika dan Eropa untuk membantu membuat komponen utama seperti mesin

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Akan Dibanderol Murah, Vietnam Rintis Pembuatan Mobil Nasional
ISTIMEWA
Untuk mengembangkan proyek mobil nasional, Vingroup telah menandatangani nota kesepahaman dengan salah satu bank investasi besar mengenai potensi pinjaman sebesar US$ 800 juta. 

Menurut data Asosiasi produsen Mobil Vietnam, Toyota merupakan produsen mobil yang menguasai Vietnam dengan pangsa pasar 23% per Juli 2017. Menyusul di belakangnya Ford Motor Co dengan pangsa pasar 12%.

Dengan harga murah, Vingroup mengincar pasar para pemilik kendaraan roda dua di Vietnam. Saat ini terdapat sekitar 90 juta pengendara motor dan skuter di Vietnam.

Vingroup tak sendirian mengembangkan mobil nasional. Thuy mengatakan, pihaknya akan menggandeng perusahaan asal Amerika Serikat dan Eropa untuk membantu membuat komponen utama seperti mesin. Sedangkan untuk desain mobil, Vingroup bekerja sama dengan perusahaan Italia.

Vingroup serius menggarap proyek ini. Bahkan konglomerasi ini akan menunjuk seorang eksekutif dari produsen mobil global untuk menjadi Chief Executive Officer Vinfast.

Thuy menargetkan Vinfast bisa memproduksi hingga 500.000 unit mobil per tahun pada tahun 2025.

Michel Tosto, analis Viet Capital Securities JSC mengatakan, proyek mobil ini akan menjadi tantangan yang sangat sulit.

Apalagi Vingroup tak memiliki keahlian di otomotif. Ia menyarankan Vingroup bekerja sama dengan produsen otomotif asing. "Ini adalah ruang sangat kompetitif yang didominasi oleh merek asing." kata Tosto seperti dikutip Bloomberg.

Berita Rekomendasi

Thuy pun menyadari proyek ini sangat rumit. Namun harus dimulai. "Saya tidak mengatakan itu akan mudah," kata Thuy.

Penulis: Komarul Hidayat

Sumber: Kontan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas