Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Sabar Tak Gunakan Klakson Selama 18 Tahun, Sopir Ini Sabet Penghargaan

Bagaimana jadinya jika kendaraan di jalan raya tidak pernah menggunakan klakson selama 18 tahun? Jalanan pasti menjadi tenang.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Sabar Tak Gunakan Klakson Selama 18 Tahun, Sopir Ini Sabet Penghargaan
IST
Klakson780x390 

TRIBUNNEWS.COM - Bagaimana jadinya jika kendaraan di jalan raya tidak pernah menggunakan klakson selama 18 tahun? Jalanan pasti menjadi tenang.

Hal itu telah dilakukan oleh Dipak Das, sopir yang berasal dari Kolkata, India.

Dilansir dari Hindustantimes.com, Dipak Das tidak pernah menggunakan klakson selama 18 tahun.

Karena tidak menyembunyikan klakson selama 18 tahun, Dipak mendapat penghargaan Manush Sanman di India.

Tidak membunyikan klakson selama 18 tahun dilakukan Dipak untuk mengurangi polusi suara di India.

Baca: Pembangunan Infrastruktur Lagi Masif, Shell Kenalkan Aspal Premium

Hal tersebut dilakukannya untuk menginspirasi pengendara agar tidak sembarangan membunyikan klakson.

Berita Rekomendasi

"Saya pikir jika seorang sopir mengikuti kebijakan tidak membunyikan klakson ini, dia akan menjadi lebih waspada saat mengemudi," ujar Dipak Das, dilansir GridOto.com dari Hindustantimes.com.

Ketika penumpang memintanya untuk menggunakan klakson, dia dengan sopan mengatakan bahwa klakson tidak akan menyelesaikan masalah di jalanan.

Berita ini sudah tayang di Gridoto.com berjudul Tahan Diri Enggak Membunyikan Klakson Selama 18 Tahun, Pria Ini Dapat Penghargaan

Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas