Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Berbagai Aparel Offroad Ada di OTOBURSA Tumplek Blek 2018

"Kita jualan aparel offroad style dari berbagai merek. Dari aparel ujung kaki sampai kepala ada seperti topi, kaos, dompet, jaket"

Penulis: Brian Priambudi
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Berbagai Aparel Offroad Ada di OTOBURSA Tumplek Blek 2018
TRIBUNNEWS/BRIAN
Koleksi dagangan 4x4 Autosouth di Kampung Jip di OTOBURSA Tumplek Blek 2018 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Sabtu (21/7/2018). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Brian Priambudi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bagi para pecinta kendaraan offroad, ajang OTOBURSA Tumplek Blek 2018 yang saat ini berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta, menjadi ajang untuk mengekspresikan diri. Di ajang ini hadir Kampung Jip yang menyuguhkan konten-konten bernuansa offroad.

D Kampung Jip ini banyak pelapak yang membuka dagangannya. Antara lain 4x4 Autosouth. Lapak tersebut menyediakan berbagai aparel merek kendaraan offroad mulai dari Land Rover, Land Cruiser, TAFT, Jimny, Ford, hingga Nissan.

"Kita jualan aparel offroad style dari berbagai merek. Dari aparel ujung kaki sampai kepala ada seperti topi, kaos, dompet, jaket, tas, sepatu, dan hal yang berbau offroad kita ada," ujar pemilik lapak, Ponny Anggara di OTOBURSA Tumplek Blek 2017, Sabtu (21/7/2018).

Dia menjelaskan, barang yang dijualnya dapat dibeli dengan harga kisaran mulai dari Rp 25 ribu hingga Rp 550 ribu.

Baca: Pesta Durian di Bangka, Adu Rasa 52 Varietas dan Rasa

"Kalau baju Rp 100 ribuan, jaket Rp 300 ribuan, sepatu Rp 550 ribuan, itu mobil mainan juga Rp 550 ribuan," ujarnya.

Aneka apparel yang dijualnya pun merupakan produksi sendiri di Bandung, sementara untuk mobil mainan miniatur Jeep merupakan barang titipan.

Baca: Inneke Koesherawati Kena OTT KPK di Lapas Sukamiskin: Berantas Juga Mafia Lapasnya

Berita Rekomendasi

"Paling banyak dibeli itu topi, kaos, tas, yang range harganya Rp 100 ribuan lah. Biasanya yang beli juga anak-anak komunitas. Kita sering diajak sama komunitas offroad kalau mereka ada acara," ujarnya.

Ponny sendiri mengatakan telah membuka lapak setiap penyelenggaraan OTOBURSA Tumplek Blek selama 14 tahun berturut-turut.

Selain di OTOBURSA Tumplek Blek 2018, Ponny mengaku tokonya dapat ditemui secara online di platform Tokopedia, Bukalapak, dan Instagram dengan nama 4x4 AutoSouth.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas