Menilik Geliat Off Road di Tengah Pandemi Melalui IIMS Virtual Phase 2
gelaran IIMS Virtual Phase 2 menghadirkan Ketua Umum PP Indonesia Off Road Federation (IOF), Irjen Pol Sam Budigusdian.
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Di tengah pandemi yang masih melanda, sektor industri yang diharapkan pemerintah untuk segera bangkit ialah pariwisata.
Lewat talkshow yang bertajuk "Kebangkitan Pariwisata Lewat Dunia Offroad", gelaran IIMS Virtual Phase 2 menghadirkan Ketua Umum PP Indonesia Off Road Federation (IOF), Irjen Pol Sam Budigusdian.
Sam Budigusdian mengatakan anggota IOF saat ini mampu menggerakkan beberapa sektor ekonomi, seperti berkembangnya tipe-tipe SUV yang berjenis Camper.
Baca juga: IIMS Virtual Phase 2 Bertabur Promo, DP Mobil Kia Hanya 15 Persen
"Sekarang sudah mulai teman-teman pegiat offroader, manufaktur, perakit membuat kendaraan dengan spek untuk wisata offroad. Selain itu kami membawahi kendaraan roda dua,seperti motor untuk terabas dan sebagainya. Bahkan kami sudah pernah menyelenggarakan event internasional ‘Uncle Hard’ di Kalimantan Selatan dan diikuti oleh peserta pembalap motor dari 9 negara besar yang juara dunia," terang Sam dalam Talkshow IIMS Virtual Phase 2.
Baca juga: Test Drive and Ride IIMS Virtual 2021 di Senayan Park Resmi Dibuka
Dengan adanya IOF bisa menggiatkan pariwisata dan pendukung tim rescue dari berbagai Pemerintah Daerah untuk memantau wilayahnya, bahkan untuk mendorong bantuan yang sulit dijangkau oleh model transportasi regular.
Selama pandemi, IOF juga dikenal aktif melakukan inisiatif bersama BNPB dan Satgas Covid-19.
"Di masa pandemi, kami beserta rekan dari BNPB dan Satgas Covid ditingkat provinsi, kabupaten, kota, kecamatan, ikut membagi masker, penyemprotan disinfektan, membantu dorongan logistik bantuan pemerintah ke titik-titik yang sulit di jangkau model transportasi khusus yang mampu menjangkau titik-titik tersebut. Termasuk pada bencana banjir dan gempa, kami membuka dapur umum dan saluran instalasi air," jelas Sam.