Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Bikin Segar Mata, Booth Lexus Bertabur Mobil Full Elektrifikasi di GIIAS 2022

Lexus Indonesia menampilkan line up kendaraan elektrifikasi di pameran otomotif GIIAS 2022.

Penulis: Lita Febriani
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Bikin Segar Mata, Booth Lexus Bertabur Mobil Full Elektrifikasi di GIIAS 2022
IST
Lexus UX300e untuk delegasi KTT G20 dipamerkan di booth Lexus di GIIAS 2022, Kamis, 11 Agustus 2022. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Lexus Indonesia menampilkan line up kendaraan elektrifikasi yang terdiri dari Hybrid Electric Vehicle, Plug in Hybrid Electric Vehicle dan Battery Electric Vehicle di GIIAS 2022, ICE BSD, Tangerang, Banten.

Lexus juga menampilkan mobil listrik untuk Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali, yakni Lexus UX300e.

General Manager Lexus Indonesia Bansar Maduma, mengatakan di pameran GIIAS Lexus  membawa tema baru An Alluring Future of Tomorrow.

"Kami ingin menunjukkan kesiapan dan keseriusan Lexus dalam memasuki era elektrifikasi, yang tercermin dari desain booth terbaru dengan esensi biru elektrik yang memukau dan konsep eco-friendly lounge. Tentunya dapat dinikmati oleh para pengunjung Lexus booth," tutur Bansar saat pembukaan booth Lexus di GIIAS, Kamis (11/8/2022).

Sejak tahun lalu, Lexus telah menyatakan visi elektrifikasi secara global yang menjadi landasan Lexus dalam melakukan lompatan inovatif untuk performa kendaraan listrik.

Melalui pengembangan teknologi elektrifikasi dengan tujuan untuk meningkatkan performa, pengendalian, keamanan dan kenikmatan berkendara masa depan, visi ini akan diwujudkan dengan beberapa pilihan produk elektrik baru dalam waktu dekat dan rencana untuk memperkenalkan Full Battery Electric Vehicle line-up secara global pada tahun 2030. 

Baca juga: Mobil Listrik bZ4X Batal Jadi Kendaraan Delegasi KTT G20, Toyota Pilih Lexus UX300e Sebagai Gantinya

Berita Rekomendasi

"Visi Lexus Electrified kini semakin terlihat melalui produk yang terdapat di Lexus booth tahun ini, karena secara eksklusif kami menjadi yang pertama dan satu-satunya di GIIAS 2022 yang menghadirkan 100 persen unit display berteknologi elektrifikasi. Merupakan sebuah kebanggaan bagi kami untuk dapat berpartisipasi aktif mensukseskan acara berskala internasional ini," ungkap Bansar.

Baca juga: Lexus UX 300e Jadi Kendaraan Resmi di KTT G20, TAM Harapkan Mobil Listrik Kian Populer

Lexus juga menampilkan mobil  konseo Lexus LF-Z Electrified Concept, yang disebut sebagai “Next Generation of Lexus” karena menjadi simbol transformasi yang menunjukkan arah evolusi Lexus dan didukung teknologi Battery-Electric Vehicle (BEV).

Lexus Indonesia saat ini sedang mempersiapkan The All New Lexus RX agar dapat segera dipasarkan dalam waktu dekat.

The All New Lexus RX  akan hadir nantinya tersedia dalam beberapavarian yaitu Gasoline, Hybrid Electric dan Plug-in Hybrid Electric, yang menjadikan model ini sebagai model pertama di segment Medium Luxury SUV dengan teknologi elektrifikasi.

Booth Lexus bisa ditemukan di Hall 2, Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Tangerang.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas