Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Honda e Tidak Akan Dijual Indonesia, Ini Alasannya

HPM memboyong Honda e ke Indonesia sebagai upaya pengenalan teknologi Honda di kendaraan listrik.

Penulis: Lita Febriani
Editor: Seno Tri Sulistiyono
zoom-in Honda e Tidak Akan Dijual Indonesia, Ini Alasannya
Lita Febriani
Honda e yang ikut diboyong dalam acara Honda TrackFest di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada 30-31 Mei 2023. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, MANDALIKA - Honda Prospect Motor (HPM) mengenalkan mobil listrik Honda e di Indonesia pada April lalu. Sayangnya, mobil berdesain futuristik dengan lampu depan bulat layaknya mata ini tidak akan dijual di Indonesia.

Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor Yusak Billy, menyampaikan pihaknya memboyong Honda e sebagai upaya pengenalan teknologi Honda di kendaraan listrik.

"Kita tidak ada rencana untuk merilis Honda e. Karena ya itu tadi, Honda e itu buat pengenalan Honda e:technology. Honda itu punya produk elektrifikasi," tutur Billy dalam rangkaian acara Honda TrackFest di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Rabu (31/5/2023).

Baca juga: Honda Bicara Mobil Hybrid yang Akan Segera Mengaspal di Indonesia

Meski mobil ini sudah dijual di Eropa dan Jepang, HPM tetap kukuh tidak akan menjual produk tersebut di pasar Indonesia.

Honda e sendiri merupakan mobil listrik dengan desain retro futuristic atraktif. Kabin dibuat canggih dengan berbagai digital interface.

Penggeraknya menggunakan motor bertenaga dan baterai compact dengan efisiensi tenaga, sehingga performa berkendara yang lincah dan stabil bisa didapat berkat desain rancang bangun yang memaksimalkan posisi baterai dan pembagian bobot yang merata di sepanjang bodi mobil.

Berita Rekomendasi

Cukup menariknya, gaya masa depan mobil ini tercermin dari tidak adanya spion yang diganti dengan kamera. Kamera ini akan menampilkan keadaan di sekitar mobil pada bagian samping kanan maupun kiri dashboard.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas