LTMPT Umumkan Hasil UTBK SBMPTN 2019 di pengumuman-utbk.ltmpt.ac.id, Cek Rekapitulasi Nilaimu
LTMPT telah mengumumkan hasil UTBK SBMPTN 2019 pada Selasa (23/4/2019) di pengumuman-utbk.ltmpt.ac.id pukul 10.00 WIB. Cek rekapitulasi nilaimu!
Penulis: Miftah Salis
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM- Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) telah mengumumkan hasil UTBK SBMPTN 2019 pada Selasa (23/4/2019) pukul 10.00 WIB.
Pengumuman hasil ujian disampaikan melalui link resmi LTMPT di pengumuman-utbk.ltmpt.ac.id.
Peserta dapat melakukan cek rekapitulasi nilai di laman resmi ltmpt.ac.id bagian lampiran.
LTMPT menyajikan hasil rekapitulasi nilai secara keseluruhan.
Link pengumuman hasil UTBK SMPTN 2019 disajikan di akhir berita.
Rekapitulasi nilai tersebut diperoleh dari peserta UTBK SBMPTN 2019 yang menjalani ujian pada tanggal 13 dan 14 April 2019.
Ujian pada tanggal 13 dan 14 April 2019 secara keseluruhan terdiri dari empat sesi.
Baca: Pengumuman Hasil UTBK 2019 Cek di ltmpt.ac.id Sudah Bisa Diakses, Apakah Nilaimu Memuaskan?
Baca: Beberapa PTN Terkenal Ini Tak Pakai UTBK SBMPTN Untuk Jalur Mandiri, Peminat Wajib Ujian Ulang
Rekapitulasi nilai yang dikeluarkan oleh LTMPT disajikan menurut kelompok ujian Saintek dan Soshum.
Pada pelaksanaan UTBK, panitia menyediakan dua jenis tes yakni Tes Potensi Skolastik (TPS) dan Tes Kompetensi Akademik (TKA).
TPS bertujuan untuk mengukur kemampuan kognitif, yaitu kemampuan penalaran dan pemahaman umum yang penting untuk keberhasilan di sekolah formal, khususnya pendidikan tinggi.
Kemampuan ini meliputi kemampuan penalaran umum, pengetahuan kuantitatif, pengetahuan dan pemahaman umum, serta kemampuan memahami bacaan dan menulis.
Berikut ini rekapitulasi nilai TPS untuk kelompok Saintek:
-Kemampuan penalaran umum--> nilai minimum:173, nilai maksimum:883
-Kemampuan kuantitatif--> nilai minimum:285, nilai maksimum:924