Metamorfosis Sempurna dan Tidak Sempurna Lengkap dengan Proses serta Contohnya
Metamorfosis sempurna biasanya ditandai dengan adanya fase kepompong (pupa). Selain itu, hewan juga akan mengalami perubahan bentuk.
Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Sri Juliati
1. Daur hidup kupu-kupu
Kehidupan kupu-kupu dimulai dari telur.
Telur menetas menjadi ulat.
Ulat kemudian berubah menjadi kepompong.
Akhirnya, kepompong akan berubah menjadi kupu-kupu.
Kupu-kupu tersebut, selanjutnya akan bertelur lagi.
Di dalam daur hidup kupu-kupu, terjadi perubahan-perubahan bentuk atau metamorfosis.
Karena melalui kepompong, kupu-kupu mengalami metamorfosis sempurna.
2. Daur hidup katak
Katak termasuk amfibi, artinya hewan yang hidup di dua alam yang berbeda.
Katak juga bertelur dan mengalami metamorfosis sempurna seperti kupu-kupu.
Metamorfosis katak melalui tiga tahap, yaitu telur, berudu, dan katak dewasa.
Katak bertelur di dalam air.
Telur katak terlihat bertumpuk di dalam air karena adanya lendir sehingga seolah-olah berhubungan satu dengan lainnya.