Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Para Gus di Kabupaten Kediri Deklarasi Dukung Calon Bupati Hanindhito Himawan Pramono

Hanindhito Himawan Pramana mengatakan dukungan ini bagian dari proses yang sudah dilakukan selama 8 bulan ketika terjun ke masyarakat.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Para Gus di Kabupaten Kediri Deklarasi Dukung Calon Bupati Hanindhito Himawan Pramono
Tribun Jatim/Farid Mukarrom
Deklarasi dukungan kepada Hanindhito Himawan Pramana (Mas Dhito) di Pondok Pesantren Hidayatul Falah Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri, Senin (2/11/2020). 

TRIBUNNEWS.COM, KEDIRI - Sekumpulan Gus atau putra kiai dalam istilah Nahdiyin di Kabupaten Kediri mendeklarasikan dukungan kepada Calon Bupati Hanindhito Himawan Pramono, Senin (2/11/2020).

Kegiatan deklarasi dalam Pilkada Kediri 2020 ini berlangsung di Pondok Pesantren Hidayatul Falah, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri sekitar pukul 21.00 WIB.

Hadir dalam kegiatan ini KH. Umar Faruq Zainuddin, KH. Fahim Ruyani Fuad, KH. Abd. Al Kautsar Nurul Huda, KH. Ahmad Hasby Munif, KH. Maksum aly, Gus H. Kanzul fikri dan Gus H. M. Iffatul Lathoif Zainuddin.

Hanindhito Himawan Pramana mengatakan dukungan ini bagian dari proses yang sudah dilakukan selama 8 bulan ketika terjun ke masyarakat.

Baca juga: PKS Resmi Usung Putra Pramono Anung, Hanindhito Himawan Jadi Bakal Calon Bupati Kediri

"Saya sudah melakukan sowan ke banyak pondok tidak hanya Ploso namun salah satu yang sudah menyatakan dukungan ya ini," kata Hanindhito Himawan Pramana kepada TribunJatim.com.

Menurut Putra Pramono Anung ini, bahwa datang ke kiai meminta doa restu adalah hal penting yang tidak bisa ditinggalkan dalam setiap kontestasi Pilkada.

"Kabupaten Kediri ini dibentengi oleh banyak Pondok ada Lirboyo, Ploso, ada Sumber Sari dan Purwoasri," ujar Dhito.

BERITA REKOMENDASI

Dhito mengatakan akan menyiapkan sejumlah program untuk pondok pesantren yang diharapkan bisa membantu mensejahterakan para guru ngaji di pondok pesantren.

"Saya kemarin diberikan sebuah amplop oleh salah seorang kiai yang isinya uang 50 ribu. Dari sana kiai itu bilang bahwa itulah gaji yang diterima guru ngaji di Kabupaten Kediri. Berangkat dari hal itu saya beri keinginan untuk sejahterakan para guru ngaji di Kabupaten Kediri," harap Dhito.

Al Kautsar Nurul Huda perwakilan dari putra kiai yang berikan dukungan kepada mas Dhito ini adalah petunjuk kiai sepuh di Kabupaten Kediri.

"Saya ini seperti anda menurut apa kiai sama seperti anda (menunjuk wartawan) sama seperti anak buah yang nurut. Namun semakin lama kita melihat bahwa Mas Dhito orang yang tepat untuk masyarakat kabupaten Kediri," ucapnya.

Baca juga: Daftar 67 Pemda Ditegur Mendagri Terkait Pelanggaran Netralitas ASN di Pilkada Serentak

Selain itu kata Gus Kautsar, panggilan akrabnya, pihaknya akan memanfaatkan jaringan alumni dan jamaah yang ada di Kabupaten Kediri untuk memenangkan Cabup Dhito dalam Pilkada 2020.


"Saya berharap semua perencanaan yang disampaikan oleh Mas Dhito ini bisa dilaksanakan dengan baik ketika nanti jadi Bupati Kediri," jelasnya. (Farid/Tribunjatim.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Gus-gus di Kabupaten Kediri Deklarasi Dukung Cabup Hanindhito Himawan Pramana

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas