Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dapat Dukungan Repnas, Jokowi: Jadi Ingat Saat Masih Pengusaha

Jokowi berpesan, pengusaha muda harus pandai memanfaatkan setiap peluang yang ada dan mampu menghasilkan produk bernilai

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Dapat Dukungan Repnas, Jokowi: Jadi Ingat Saat Masih Pengusaha
Seno Tri Sulistiyono/Tribunnews.com
Joko Widodo 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon Presiden Joko Widodo menghadiri deklarasi dukungan dari Relawan Pengusaha Muda Nasional (Repnas) untuk pasangan nomor urut satu Jokowi-Ma'ruf.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Hotel Fairmount, Jakarta, Sabtu (3/11/2018).

Pantauan dilokasi, Jokowi yang mengenakan kemeja putih yang dibalut dengan jas berwarna biru tiba dilokasi sekitar pukul 10.50 WIB‎.

Dalam sambutannya, Jokowi mengaku setiap datang ke acara pengusaha muda yang tergabung dalam Hipmi, terbayang saat masih berumur 30-an tahun.

"Saya jadi ingat waktu masih jadi pengusaha, waktu itu masih di Hipmi Solo," ujar Jokowi yang merupakan pengusaha mebel pada saat itu.

Jokowi berpesan, pengusaha muda harus pandai memanfaatkan setiap peluang yang ada dan mampu menghasilkan produk bernilai dari sebelumnya tidak memiliki nilai.

"Itu baru namanya pengusaha," ujar Jokowi.

Berita Rekomendasi

Selain memberikan pesan kepada pengusaha, Jokowi pun mensosialisasikan tagar pasangan Jokowi-Mar'ruf yaitu #01IndonesiaMaju.

"Kemudian kalau ketemu salamannya satu jempol," ucap Jokowi sembari menunjukkan video yang memperagakan salaman satu jempol.

Baca: Penyebar Hoaks Pesawat Lion Air Jatuh Harus Dijerat UU ITE

Di tempat yang sama, Pendiri dan Ketua Dewan Pembina Repnas Jokowi-Ma'ruf, Bahlil Lahadalia mengatakan, Repnas untuk Jokowi-Mar'ruf akan mensosialisasikan kinerja dan pencapaian pemerintahan yang dipimpin Presiden Joko Widodo selama ini, khususnya di bidang ekonomi

"Kami juga mensosialisasikan program pasangan Jokowi-Maruf untuk periode ke-2 nanti‎," ujar Bahlil.

Selain itu, Bahlil juga menyampaikan, Repnas telah menyiapkan tim juru bicara untuk membela pasangan nomor urut satu di bidang perekonomian‎.

"Mereka tangguh di bidang dunia usaha dan juga kajian ekonomi," katanya.

Ketua Nasional Repnas, Eka Sasta mengatakan, Repnas turut menjadi dapur pemikiran ekonomi bagi pasangan Jokowi-Ma'ruf, dimana nantinya diadakan diskusi berkala untuk menyampaikan ide maupun gagasan dari pasangan tersebut.

"Pada periode kedua nanti, akan fokus pembangunan SDM, dengan infrastruktur merata dan SDM berkualitas maka tidak sulit bagi Indonesia menjadi salah satu negara terkemuka di dunia," papar Eka di tempat yang sama.

Tampak hadir dalam acara tersebut, Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, dan Ketua DPR Bambang Soesatyo.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas