Bupati Bandung Barat Aa Umbara: Jika Desa Ingin Lebih Maju, Maka Nomor Urut 01 Harus Menang
Bupati Bandung Barat, Aa Umbara Sutisna yang juga Ketua DPD Nasdem Bandung Barat mendeklarasikan dukungannya kepada Joko Widodo dan Maruf Amin.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Muhamad Nandri Prilatama
TRIBUNNEWS.COM, LEMBANG - Bupati Bandung Barat, Aa Umbara Sutisna yang juga Ketua DPD Nasdem Bandung Barat mendeklarasikan dukungannya kepada calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01, Joko Widodo dan Maruf Amin, di Aula BHHH Lembang, Minggu (3/1/2019).
Di hadapan 1.000 orang yang menghadiri deklarasi ini Aa berorasi membakar semangat massa.
Menurut Aa, Jokowi telah banyak membawa kemajuan terutama dalam penguatan anggaran desa.
"Desa semakin maju menandakan Jokowi berhasil. Jadi, jika desa ingin lebih maju maka nomor urut 01 harus menang," katanya sambil mengacungkan telunjuk.
Baca: Jokowi: Saya Acungi Jempol Mbak Ratna Sarumpaet Ngomong Apa Adanya terkait Penyebab Muka Lebam
Aa Umbara mengatakan berdasarkan data pasangan Joko Widodo-Maruf Amin dapat meraih suara 70 persen di Pilpres 2019.
"Pak Jokowi pada 2014 kalah di KBB, tapi saya yakin 2019 ini kita bisa menang dengan suara 70 persen. Jadi, beda 2014 dengan 2019. Kondisi politik sekarang kita tak bisa samakan," katanya.
Artikel ini telah tayang di Tribunjabar.id dengan judul Bupati Bandung Barat Aa Umbara Deklarasikan Dukung Jokowi-Maruf Amin