Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pasukan Gabungan TNI/Polri Grebek Markas OPM di Papua

Gabungan TNI Polri antara lain Polres Kep. Yapen dan Kodim 1709 Yawa beserta Kompi E Yonif

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Pasukan Gabungan TNI/Polri Grebek Markas OPM di Papua
Istimewa
Seorang anggota Tentara Pembebasan Nasional (TPN) / Organisasi Papua Merdeka (OPM) yang berhasil di tangkap dalam penggebrekan markas TPN/OPM di Serui, Kepulauan Yapen Papua, oleh pasukan gabungan TNI/Polri 

Laporan Kontributor Tribunnews.com, Chanry Andrew Suripatty

TRIBUNNEWS.COM, JAYAPURA- Gabungan TNI Polri antara lain Polres Kep. Yapen dan Kodim 1709 Yawa beserta Kompi E Yonif 753 dengan kekuatan 1 SSK dipimpin oleh Kapolres Kep Yapen AKBP Royce Harilangi telah melaksanakan Patroli penyergapan terhadap Markas TPN OPM yang berada di hutan Kampung Wadapi Distrik Angkaisera Kep Yapen.

Dari data yang berhasil dihimpun Tribunnews.com melalui sumber terpercaya di Polres Serui kepulauan Yapen menyebutkan bahwa benar adanya penggerebekan terhadap salah stau markas OPM di kabupaten kepulauan Yapen. Dimana satu pelaku di duga anggota TPN OPM Yan Aroi (40) ditangkap.

Dalam penggerebekan tersebut di temukan 2 pucuk senjata rakitan, 4 pucuk senapan angin, 3 pucuk senjata panah, 2 pucuk tombak, 4 buah golok, 2 buah kapak, 2 buah wajan ukuran besar,1 buah genset, 1 buah senso penebang pohon, 1 buah stabilisator, 6 buah tenda terpal, 5 karung beras.

Serta beberapa stel pakaian PDL loreng salah satu diantaranya beratribut pangkat Letda inf, Yonif 753, lambang kodam Trikora dan lambang satuan Yonif 753, 3 pasang sepatu PDL, 2 pasang sepatu boot, satu bendel dokumen logistic, 1 buah papan nama bertuliskan "selamat datang di markas kodam kodam III Saireri" dan 1 buah printer multipungsi.

Kini semua barang bukti diamankan di Mapolres Kep Yapen dan satu orang personel yang diduga anggota TPN OPM menjalani penyidikan di Polres Kep Yapen.

Penggerebekan ini berawal dari pukul 17.00 Wit Patroli bergerak dari Mapolres menuju Kampung Wadapi Distrik Angkaisera Kep. Yapen. Kemudian Pukul 20.00 Wit Pasukan Patroli tiba di Kampung Wadapi dan langsung menuju Hutan yang jaraknya dari jln kurang lebih 400 m, lokasi Markas TPN OPM.

Berita Rekomendasi

 “Setibanya di Lokasi terdapat Base Come TPM dengan areal kurang lebih 1.000 meter persegi, dilengkapi lapangan apel, lapangan HR, 10 bivak personel, senjata dan logistik. Dilokasi hanya terdapat satu orang personel yang diduga anggota TPN OPM dan berhasil ditangkap,” jelas sumber  yang enggan menyebutkan namanya.

Selanjutnya anggota patroli langsung melakukan pembongkaran bivak, dan sarana lainnya yang selanjutnya sebagian di angkut ke dalam kendaraan dan yang lainnya dibakar di tempat. Selain itu melaksanakan penyergapan di Markas TPN OPM juga melakukan penyergapan di dua rumah yang berdekatan dengan Lokasi Markas.

“Di dalam satu rumah tidak terdapat personel dan mendapatkan 1 pucuk senjata rakitan dan 1 unit sepeda motor tanpa nomor, sedangkan dirumah lainnya tidak terdapat personel dan mendapat 20 butir munisi pistol call 9 mm, 1 pucuk senapan angin, 2 buah tombak dan 1 unit sepeda motor tanpa nomor,” katanya.

Lalau sekitar Pukul 21.15 Wit Patroli kembali dari Kampung Wadapi menuju Mapolres Kep. Yapen. Pukul 23.20 WIT Patroli tiba di Mapolres langsung melaksanakan pengaman materil yang diperoleh dan pemeriksaan terhadap 1 orang yang berhasil ditangkap.

Berita Terkait: Papua Memanas

Baca juga:

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas