Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Arus Lalu Lintas di Jembatan Mahakam Padat

Kondisi arus lalu lintas di Jembatan Mahakam mencapai puncaknya. Ribuan kendaraan nampak antre untuk

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Arus Lalu Lintas di Jembatan Mahakam Padat
Tribun Kaltim
Antrean kendaraan dari arah Samarinda kota menuju Jembatan Mahakam 

Laporan Tribun Kaltim, Rafan A Dwinanto

TRIBUNNEWS.COM, SAMARINDA – Kondisi arus lalu lintas di Jembatan Mahakam mencapai puncaknya. Ribuan kendaraan nampak antre untuk melintasi Jembatan Mahakam, Senin (20/8/2012). Kondisi kemacetan ini terjadi sejak pagi hingga jelang petang hari ini.

Dari arah Samarinda kota, antrean kendaraan sudah tampak mengular di sepanjang Jl Slamet Riyadi, tepatnya mulai dari Islamic Centre hingga ke arah jembatan. Pemandangan serupa juga tampak dari arah Loa Janan menuju Jembatan Mahakam. Antrean kendaraan diperkirakan sepanjang 1 kilometer.

Menurut personel Satlantas Polresta Samarinda yang bertugas di Posko Lebaran Jembatan Mahakam, kondisi ini  kepadatan kendaraan hari ini lebih padat dibandingkan H+1 kemarin.

“Ya lebih padat dari kemarin,” ungkapnya.

Meski kondisi padat ini tidak memicu kemacetan total, kendaraan masih bisa berjalan walau perlahan. Petugas menggunakan sistem pemisahan antara kendaraan roda dua dan roda empat.

“Ya giliran, misalnya roda dua, ya roda dua semua dulu yang melintas. Begitu juga dengan roda empat,” tandas petugas tersebut.

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Kaltim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas