Menang Versi Quick Count, Syahrul Kebanjiran Tamu
Rumah pribadi calon Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo mulai kebanjiran ratusan tamu baik dari kerabat keluarga,
Editor: Budi Prasetyo
Laporan Wartawan Tribun Timur/Rudhy
TRIBUNNEWS.COM MAKASSAR, -- Rumah pribadi calon Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo mulai kebanjiran ratusan tamu baik dari kerabat keluarga, rekan kerja maupun para politisi, Selasa (22/1/2013).
Berdasarkan pantauan Tribun, sejak pukul 12,35 wita setelah Syahrul dan kelurganya solat berjamaah. Tamu dari berbagai kalangan tak henti-hentinya membanjiri kediaman Syahrul yang juga Gubernur Sulsel ini.
"Kemenangan sudah ditangan kami," tegas Koordinator Kampanye Sayang, Rahman Syah saat ditemui di rumah pribadi Syahrul.
Berdasarkan hasil Quick Count yang dirilis Jaringan Suara Indonesia. Jumlah suara Sayang untuk 24 kabupaten/kota berdasarkan hasil perhitungan cepat sebanyak 52 persen lebih. Sementara pasangan IA hanya berada pada posisi kedua dengan jumlah perentase suara 43 persen lebih.
Namun kendati demikian, Wakil Ketua DPRD Gowa ini mengaku pihaknya masih tetap menunggu hasil perhitungan dari KPU.
Diketahui, kehadiran ratusan tamu di kediaman Ketua DPD Golkar Sulsel ini untuk memberikan ucapan selamat atas terpilihnya kembali Syahrul-Agus sebagai gubernur dan wakil gubernur Sulsel periode 2013-2018.
Baca Juga :
- Harta Cawagub Lex Laksmana Rp 7,3 Miliar 2 jam lalu
- Kecanduan Game Online, Siswa SMK Curi Dompet di Warung 2 jam lalu
- Cari Rumput, Tewas Tersengat Listrik 2 jam lalu