Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

SDN Sukarela di Kota Bandung, 500 Murid Hanya Punya 4 Ruang Kelas

SDN Sukarela di Kecamatan Panyileukan Kota Bandung memiliki 500 murid tapi hanya memiliki 4 ruang kelas

Editor: Yudie Thirzano
zoom-in SDN Sukarela di Kota Bandung, 500 Murid Hanya Punya 4 Ruang Kelas
TRIBUN JABAR/TIAH SM
Sejumlah murid SDN Sukarela Kota Bandung harus rela belajar sambil ngampar dengan tikar dan berdesakan karena tak ada ruang kelas yang bisa digunakan, Selasa (12/11/2013). SD yang berlokasi di Jalan Mekarmulya No 40, Kelurahan Cipadung Kulon, Kecamatan Panyileukan Kota Bandung memiliki 500 murid tapi hanya ada 4 ruang kelas serta satu WC yang berfungsi. 

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Wakil Wali Kota Bandung Oded M Danial mengaku malu meneriakan Bandung juara ketika melihat SDN Sukarela 1 dan 2 tidak memiliki ruang kelas memadai.

"Saya malu bilang Bandung juara karena masih ada ratusan murid SD belajar dengan ngampar di luar padahal masuk Kota Bandung," ujar Oded saat meninjau SDN 1-2 Sukarela, Selasa (12/11/2013).

SDN Sukarela di Jalan Mekarmulya No 40, Kelurahan Cipadung Kulon, Kecamatan Panyileukan Kota Bandung memiliki 500 murid tapi hanya memiliki 4 ruang kelas. Otomatis kelas 3 dan 4 terpaksa belajar di atas tikar di luar kelas.

Halaman sekolah yang seharusnya tempat bermain digunakan belajar untuk 4 kelas tanpa papan tulis apalagi meja belajar. Halaman yang berukuran  4x15 meter itu harus dibagi empat tanpa sekat bahkan duduk pun berdesakan.

"Pegal pinggang dan panas pantat tapi enak bisa lihat jawaban dari teman," ujar Gandi salah satu murid yang duduk berhimpitan. 

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas