Upacara Bendera SMA 2 Liwa Bubar Gara-gara 35 Siswi Kesurupan
Upacara bendera yang digelar SMA Negeri 2 Liwa, Lampung Barat, sontak bubar setelah puluhan siswi berteriak histeris diduga kesurupan.
Laporan Wartawan Tribun Lampung Sulis Setia Markhamah
TRIBUNNEWS.COM, LAMPUNG - Upacara bendera yang digelar SMA Negeri 2 Liwa, Lampung Barat, Senin (25/11/2013), sontak bubar setelah puluhan siswi berteriak histeris diduga kesurupan.
Setidaknya, 35 siswi di sekolah tersebut diduga mengalami kerasukan. Menurut informasi yang dihimpun, upacara pengibaran bendera merah putih itu dimulai sekitar pukul 07.15 WIB.
Kepala Sekolah SMAN 2 Liwa Haikan menuturkan, kali pertama kesurupan dialami oleh salah satu siswa. Tak berselang lama, puluhan siswa lainnya juga mengalami hal serupa.
" Kesurupan yang bermula dari 20 siswi kelas X, XI, dan XII tersebut terjadi saat upacara. Karena yang mengalami kesurupan sudah semakin banyak, terpaksa kami memulangkan siswa lainnya lebih awal agar tidak terus meluas," kata Haikan.
Setelah 35 siswi berteriak histeris, pihak sekolah juga langsung memanggil ahli ruqyah untuk segera menetralisasi kondisi tersebut.
"Semua sudah sadarkan diri meski pihak sekolah sempat kebingungan. Itu karena jumlah siswi yang mengalami kesurupan terus bertambah, hingga akhirnya ahli ruqyah bisa menetralisir semuanya," ungkap Haikan.