Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Korban Lapindo Ingin Pilih Presiden yang Sanggup Membantu

Korban Lapindo Ingin Pilih Presiden yang Sanggup Membantu

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Korban  Lapindo   Ingin  Pilih   Presiden yang   Sanggup  Membantu
surya/eben haezer panca
Warga menyaksikan seni instalasi patung di sekitar pusat semburan lumpur Lapindo, Desa Siring, Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo, Kamis (29/5/2014). Pemasangan patung-patung tersebut untuk memperingati sewindu semburan lumpur Lapindo. 

 

TRIBUNNEWS.COM.SIDOARJO - Pengalaman serupa dirasakan Kasiati (56), juga  warga Kedung Bendo.

 Pada pileg April silam, dia tidak bisa memilih wakil rakyatnya, di tempatnya yang baru, Perumahan Mutiara Citra Asri (MCA). 

 Pada Pilpres nanti, Kasiati berharap bisa memilih. 

 “Saya juga ingin pilih presiden yang sanggup membantu kami,” katanya.

 Tapi Kasiati belum tahu bagaimana caranya untuk bisa menggunakan hak suaranya.

 Kasiati juga tidak tahu, apakah namanya masuk DPT atau tidak. Hingga kini belum pernah ada pendataan warga sebagai pemilih.

Berita Rekomendasi

 “Rasanya belum pernah petugas yang datang mendata,” tambah Harwati, warga Desa Siring menimpali.

 Itu berarti, Hawati dan teman-temannya sesama korban lumpur yang pada pemilu lalu tidak masuk DPT, pada pilpres ini juga tetap tidak masuk DPT atau DPK.

 “Kami juga tidak pernah mendapatkan sosialisasi. Di mana nyoblosnya, dan bagaimana mengurusnya suratnya,” katanya.

 Harwati menceritakan, pada pemilu legislatif lalu, ia sebenarnya bisa memilih di tempat tinggal barunya, Desa Candipari. 

 Sebab ia sudah mengurus  surat keterangan domisili dari kepala desa setempat agar bisa diditerima sebagai pemilih.

 Pagi-pagi ia datang ke TPS. Tapi hingga siang, ia tak kunjung mendapat giliran mencoblos.

 Capek menunggu,  ia memilih balik pulang dan urung mencoblos.

Halaman
12
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas