Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ratusan Penari Unjuk Pagelaran Seni Semarangan di Jalan Pemuda

"Ada penampilan dari tim kesenian Semarang, yaitu Rampak Terbang yang merupakan Sajian musik dari budaya Cina, Arab dan Jawa. Ini asli Semarang," jela

zoom-in Ratusan Penari Unjuk Pagelaran Seni Semarangan di Jalan Pemuda
tribunjateng/wahyu sulistyawan
TARI GAMBANG SEMARANG ditampilkan oleh sejumlah remaja Kota Semarang saat Sesaji Rewanda di Gua Kreo. Besok Rabu 20 Agustus Jalan Pemuda akan ditutup sementara karena ada penampilan 800 penari dalam rangka HUT Proklamasi Kemerdekaan RI 

TRIBUNNEWS.COM,SEMARANG - Besok lusam Rabu (20/8/2014), jalan Pemuda Semarang akan ditutup selama lima jam.

Hari itu, pemerintah kota Semarang akan menampilkan pagelaran seni Kota Semarang di jalan Pemuda, tepatnya di depan gedung Balaikota Semarang mulai  pukul 14.00 hingga 19.00.

Kasi pagelaran kesenian, Disbudpar Kota Semarang, Taufan YD menjelaskan parade itu diikuti oleh 16 kecamatan.
Masing-masing menampilkan dua kesenian yaitu tari Gambang Semarang dan kreasi sendiri.

Lebih dari 800 orang akan tampil di tengah jalan raya.

"Ada penampilan dari tim kesenian Semarang, yaitu Rampak Terbang yang merupakan Sajian musik dari budaya Cina, Arab dan Jawa. Ini asli Semarang," jelasnya di gedung Balaikota Semarang, Senin (18/8/2014).

Ia mengatakan, Rampak Terbang merupakan musik pengiring manten Semarangan dan Manten Sunat. Rampak Terbang merupakan tari kreasi KH Sholeh darat.

Yang ditampilkan hanya satu bagian saja.

Berita Rekomendasi

Selain itu, Pemkot juga akan menerima kunjungan 65 mahasiswa asing dalam program International summer school.

Pada Selasa (19/8) dan Rabu (20/8). Mereka akan diajak city tour, di Lawang Sewu dan Pagoda Buddhagaya.

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas