Puluhan Oknum Polairud Bersenjata Sisir Lokasi, Sekuriti Lari Ketakutan, yang Tertangkap Dihajar
Aksi puluhan oknum Polairud Mabes Polri menyisir M One Pub and KTV yang berlokasi di Kawasan Harbour Bay, Jodoh, Batam membuat sekuriti ketakutan
Editor: Sugiyarto
Laporan Tribunnews Batam, Alvin Lamaberaf
TRIBUNNEWS.COM, BATAM- Aksi puluhan oknum Polairud Mabes Polri menyisir M One Pub and KTV yang berlokasi di Kawasan Harbour Bay, Jodoh, Batam, dengan membawa pistol dan laras panjang, berimbas pada petugas sekuriti di kawasan tersebut.
Sukardi (35), salah satu petugas sekuriti di kawasan tersebut sempat ditodong oleh oknum anggota Polairud Mabes Polri, dengan pistol, Rabu (17/12/2014) sekitar pukul 4.00 WIB.
Sukardi menceritakan, kejadian itu berawal dari adanya keributan antara oknum anggota Polda Kepri dan oknum anggota Polairud Mabes Polri di M One Pub and KTV.
Saat itu dirinya sedang berjaga di pintu masuk dan tiba-tiba ada rombongan sekitar 20-an orang tiba di pintu masuk kawasan pub. Mereka menggunakan dua mobil dan satu sepeda motor hendak masuk ke kawasan.
Salah satu dari anggota rombongan itu, turun dan menanyakan dimana lokasi keributan. Sementara, Sukardi mengatakan tidak mengetahui kalau ada keributan.
Pria tersebut langsung menodongnya dengan pistol di bagian kepala dan menyuruhnya menunjukan lokasi tempat hiburan tersebut.
Beberapa anggota sekuriti yang melihat Sukardi ditodong, langsung menghindar. Namun, empat anggota sekuriti berhasil ditangkap oleh rombongan dan menghajar keempat sekuriti itu hingga lebam dan lecet pada muka dan tangan.
"Mereka banyak orang pake pakian biasa. Satunya turun dan todong saya suruh hantar ke belakang. Saya juga tidak tahu kalau itu anggota. Teman sekutiti yang lain lihat itu menghindar. Tapi ada juga yang kena pukul," kata Sukardi, Rabu (17/12/2014) siang.