Tahanan Polres Ogan Ilir Disediakan Fasilitas Perpustakaan
Puluhan tahanan tersebut, tidak hanya disediakan fasilitas perpustakaan mini. Tetapi juga, diberikan taushiyah
Editor: Sugiyarto
TRIBUNNEWS.COM, INDRALAYA — Sebanyak 30 orang penghuni tahanan Mapolres Ogan Ilir (OI), yang tersandung masalah hukum diantaranya yakni kasus narkoba, Rabu (14/1) disediakan rak perpustakaan yang berisikan seperti buku tentang ajaran agama, wirausaha serta buku pendidikan.
Hal tersebut, diberikan sebagai upaya pembinaan selama mereka menjalani masa penahanan di Mapolres OI, sebelum akhirnya kembali ke masyarakat seperti sediakala.
Puluhan tahanan tersebut, tidak hanya disediakan fasilitas perpustakaan mini. Tetapi juga, diberikan taushiyah yang diselenggarakan Kapolres OI, dalam rangka hari Maulid Nabi SAW 1436 H yang disampaikan oleh pemuka agama.
“Iya, kita berikan fasilitas perpustakaan mini bagi tahanan sekaligus kita mengajak mereka (tahanan), mengikuti kegiatan tabligh dalam rangka peringatan Maulid Nabi SAW 1436 H.
Agar selanjutnya, mereka setelah keluar dari tahanan dan kembali kepada masyarakat menjadi warga yang baik,” tutur Kapolres OI, AKBP Asep JS, Rabu (14/1).
Usai diberikan taushiyah oleh pemuka agama, sebanyak 30 tahanan penghuni jeruji besi Mapolres OI, terlihat fasih membaca buku-buku yang ada di rak perpustakaan.
Bahkan, sebagian dari mereka terlihat ada yang menangis, usai diberikan ceramah sekaligus nasehat oleh AKBP Asep JS.
“Kegiatan tausiyah, tidak hanya kita berikan bertepatan dengan pelaksanaan Maulid Nabi SAW. Namun, pada kegiatan-kegiatan yang lain tetap akan kita berikan,” ujar Kapolres OI.