Belum Diketahui, Penyebab Satu Keluarga Terpanggang Api di Dalam Rumah
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut.
Editor: Hasanudin Aco
Laporan Wartawan Tribunnews Batam, Ian Sitanggang
TRIBUNNEWS.COM, LINGGA - Satu keluarga yang terdiri dari suami, istri dan satu anak terpanggang api dalam sebuah peristiwa kebakaran yang melanda sebuah rumah di Dusun I Laboh, Desa Marok Kecil, Kabupaten Lingga, Provinsi Kepulauan Riau.
Akibat hal tersebut, Alwi (32) dan Ami Kurnia (4) meninggal dunia. Sementara Istri Alwi, Emi Suhaini (23) saat ini masih dirawat secara intensif di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dabosingkep, Kamis (28/5/2015).
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut.
Namun, menurut Paman korban Derusy, sebelum kejadian korban Alwi menunjukkan tanda-tanda yang sedikit aneh, dan seperti mengalami tekanan dan kadang sering marah-marah sendirian.
"Siang sebelum kejadian, saya sempat ke rumah korban. Dan saya sempat memberikan uang jajan kepada anaknya dan berpesan agar jangan nakal karena ayahnya sedang sakit," kata Derusy.
Hal yang sama juga diungkapkan tetangga korban yang enggan namanya disebutkan. Menurutnya selama sepekan ini Alwi memang sering bertingkah aneh. Bahkan dia tidak mengenal orang-orang yang dekat dengannya dan sering marah-marah.
"Ya seperti itu deh," katanya.