Aksi Unik Kasno Ngamen Sulap, Menghibur Pengunjung Saat Tunggu Pesanan
Ia memainkan close up magic yang membutuhkan konsentrasi pengunjung dalam memperhatikan permainannya.
Editor: Sugiyarto
![Aksi Unik Kasno Ngamen Sulap, Menghibur Pengunjung Saat Tunggu Pesanan](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/kasno-tengah-menunjukkan-atraksi-sulap_20150906_204100.jpg)
Laporan Reporter Tribun Jogja, Kurniatul Hidayah
TRIBUNNEWS.COM, YOGYA - Melihat para pengamen jalanan mendendangkan lagu tentu adalah hal yang biasa. Bagaimana dengan ngamen sulap? Profesi ini yang ditekuni seorang pria bernama Kasno.
Pria berusia 50 tahun ini tengah menunjukkan atraksinya di depan pengunjung Angkringan Pak Harjo, Sabtu (5/9/2015).
Ia memainkan close up magic yang membutuhkan konsentrasi pengunjung dalam memperhatikan permainannya.
"Saya mencari waktu luang mereka. Ketika menunggu pesanan maupun waktu mereka selesai makan, baru saya akan mendekati meja mereka dan meminta izin untuk mengamen sulap," ungkapnya.
Trik praktis yang dimainkan Kasno adalah menembuskan koin ke dalam botol air mineral plastik.
Pembawaannya yang santai dan ramah, membuatnya dihujani tepuk tangan yang sangat meriah.
Jika kita biasa melihat aksi Demian bermain sulap dengan mengatakan 'sempurna', lain halnya dengan Kasno yang berujar 'seikhlasnya' ketika pertunjukkannya usai sambil mempersilahkan penonton mengapresiasi penampilannya tersebut. (tribunjogja.com)