Kepala BIN Datangi Perbatasan RI-Timor Leste Bersama Tiga Menteri
Kepala BIN Sutiyoso bersama tiga menteri mendatangi perbatasan RI-Timor Leste di Motaain, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, ATAMBUA - Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Sutiyoso bersama Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Menteri Kesehatan Nila F Moeloek, serta Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono mendatangi perbatasan RI-Timor Leste di Motaain, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Komandan Komando Distrik Militer 1605/Belu, Letkol In. Mochammad Nanang Nazmudin kepada Kompas.com, Rabu (30/9/2015) pagi mengatakan, rombongan tersebut akan tiba di Atambua, Belu sekitar pukul 10.00 Wita.
"Sebelum ke Atambua, tiga Menteri dan kepala BIN akan transit di Bandara El Tari Kupang sekitar pukul 09.00 Wita. Penerbangan dari Kupang ke Atambua memakan waktu sekitar 45 menit," kata Nazmudin.
Kunjungan sejumlah pejabat negara ke perbatasan Indonesia-Timor Leste itu, kata Nazmudin, untuk mengecek perumahan bagi warga baru yang adalah warga eks Timor Timur. (Kompas.com/Sigiranus Marutho Bere)