Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Misteri Pohon Beringin Berusia 300 Tahun di Batang yang Rubuh Terbelah Jadi Dua

Fenomena pohon beringin alun-alun Kabupaten Batang‎ yang roboh terbelah menjadi dua, pada Rabu (8/10) malam meninggalkan kesan berbeda bagi warga.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Misteri Pohon Beringin Berusia 300 Tahun di Batang yang Rubuh Terbelah Jadi Dua
tribun jateng/raka f pujangga
TAK ADA YANG BERANI MENEBANG - pohon beringin di tengah alun-alun itu telah menjadi saksi bisu sejarah selama ratusan tahun. 

Kapolsek Batang, Bambang Sugiyanto, mengatakan, pihaknya sengaja memasang garis polisi untuk menghindari kecelakaan.

"Karena pohon yang terbelah ada rekahannya. ‎Bahaya buat penonton kalau ada yang terjerembab ke dalam lubang," ujar dia.
‎‎

Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Suprayitno, mengatakan, pihaknya tidak akan memotong pohon tersebut.

"Rencananya, akan kami rapikan dahan atau rantingnya, kemudian pohon beringin itu akan ditegakkan lagi," kata dia.

Dia menceritakan, pohon beringin di tengah alun-alun itu telah menjadi saksi bisu sejarah selama ratusan tahun.

Bahkan, karena usianya tersebut. Pohon beringin yang memiliki diameter hampir 10 meter itu disakralkan ‎bagi sebagian orang.

"Kami juga menyiapkan ruwatan, di dekat pohon beringin itu sebelum didirikan lagi. Kami juga berdoa bersama di Masjid Agung Batang," kata dia. (*)

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas