Tukang Sapu Temukan Bayi di Kompleks Perumahan Elite
Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tamalate, Komisaris Polisi (Kompol) Azis Yunus mengatakan, penemunan bayi ini ditemukan tepat pukul 13.00 Wita.
Editor: Wahid Nurdin
Laporan Wartawan Tribun Timur, Darul Amri Lobubun
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Nahas, mayat bayi perempuan ditemukan seorang tukang sapu, Diana (40) dipinggir Jl Kinibalu, samping Perumahan Taman Toraja, poros Metro Tanjung Bunga, Kota Makassar, Selasa (22/3/2016).
Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tamalate, Komisaris Polisi (Kompol) Azis Yunus mengatakan, bayi ini ditemukan tepat pukul 13.00 Wita.
Diana menemukan bayi yang diduga adalah hasil aborsi, ia pun langsung melaporkan penemuan mayat bayi malang itu kepada security Perumahan Mediterania, Rahim warga desa Polong Bangkeng, kabupaten Takalar.
Setelah itu, Rahim pun langsung menghubungi petugas Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polsek Tamalate.
"Saat tiba dilokasi, petugas kami langsung mengamankan lokasi dan membuat garis polisi," jelas Yunus.
Saat ditemukan, bayi itu terbungkus dalam kantong plastik warna hitam, dari kondisi fisik bayi tersebut ada bekas luka pada hidung. Tidak hanya itu, tali pusar bayi juga masih terlihat pada pusarnya.
Yunus menjelaskan, bayi itu sekarang telah berada di Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Jl Mappaodang kota Makassar untuk kemudian divisum. (*)