Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Siswa-siswi SMK 12 Surabaya Pingin Pamer Hasil Karyanya ke Bu Risma

"Wah iki apik yo, foto'no aku,"ujar seorang siswi SMKN 12 kelas X kepada temannya.

Penulis: Monica Felicitas
Editor: Sugiyarto
zoom-in Siswa-siswi SMK 12 Surabaya Pingin Pamer Hasil Karyanya ke Bu Risma
surya/Monica Felicitas
Hari pertama Pameran Tugas Akhir SMKN 12 Surabaya 2013-2016, Selasa (19/4/2016) di Balai Pemuda Surabaya dipadati ribuan siswa SMKN 12 dari kelas X hingga XII. 

Kegiatan yang hanya berlangsung selama 3 hari, mulai tanggal 19 hingga 21 April, dari pukul 08.00 hingga 22.00 WIB, mendapatkan fasilitas khusus dari pemerintah Kota Surabaya.

Tak hanya kerajinan, pada acara pameran karya Tugas Akhir ini juga diramaikan dengan kesenian dari jurusan teater, karawitan, dan seni tari. Dengan biaya masuk gratis.

Terlihat beberapa alumni dan seniman Surabaya juga meramaikan acara dengan cara melihat koleksi karya dari siswa dan siswi SMKN 12 Surabaya.

Dirinya berharap, agar Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini mengunjungi pameran karya siswa siswinya.

"Karena beliau mengapresiasi karya kami, kami berterimakasih banyak, atas perhatian pada sekolah kami."

"Kami juga berharap Kepala Dinas Pendidikan Surabaya, Pak Ikhsan juga bisa hadir mengapresiasi dan mengkoleksi karya anak-anak. Tanpa itu, karya kami tidak bergulir," imbuhnya.

Tak hanya lukisan, saat memasuki ruangan pameran, kita akan disuguhkan dengan visual karya dari berbagai jurusan lainnya seperti DKV, Interior, Animasi, Kriya Tekstil, Kriya Logam, Kriya kayu, dan Kriya kulit.

Berita Rekomendasi
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas