Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Buruh Tambang PT Nusantara Swadesi Mining Tewas Tertimpa Batu

Buruh tambang batu di Gunung Aseupan Desa Liung Gunung Kecamatan Plered Kabupaten Purwakarta, tewas saat melakukan aktivitas pengeboran batu.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Buruh Tambang PT Nusantara Swadesi Mining Tewas Tertimpa Batu
Komopas/M Suprihadi
Ilustrasi tambang batubara. 

TRIBUNNEWS.COM, PURWAKARTA - Buruh tambang batu di Gunung Aseupan Desa Liung Gunung Kecamatan Plered, Kabupaten Purwakarta, bernama Rahmat Akbar Rusmana (24) tewas di gunung batu tersebut saat melakukan aktivitas pengeboran batu, Jumat (17/6/2016) siang.

Rahmat merupakan buruh tambang PT Nusantara Swadesi Mining (NSM) yang memegang eksplorasi tambang batu Gunung Aseupan.

Kepala Satuan Reserse dan Kriminal Polres (Satreskrim) Polres Purwakarta AKP Dadang Garnadi menjelaskan korban bekerja sebagai tukang bor perusahaan tersebut. Korban tinggal di Kampung Tegallega desa setempat.

"Keduanya sedang melakukan aktivitas pengeboran batu untuk produksi," ujar Dadang kepada Tribun Jabar (Tribunnews.com Network) melalui ponselnya, Jumat (17/6/2016).

Aktivitas pengeboran batu di gunung tersebut menghasilkan getaran yang akhirnya berdampak negatif pada keduanya saat bekerja dan melukai korban selamat dalam peristiwa naas itu, yakni Irpan Permana (20).

"Diduga saat melakukan pengeboran, korban meninggal dan selamat tertimpa batu pada bagian kepala dari atas karena ada getaran dari pengeboran," ujarnya.

Sementara korban luka, Irpan mengalami luka berat pada bagian kepala dan kini dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Siloam.

Berita Rekomendasi

"Kalau korban meninggal mengalami luka patah di bagian kepala dan tangan sehingga meninggal dunia," ujarnya. (men)

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas