Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Minta Rektor Universitas HKBP Nomensen Selesaikan Bentrokan Mahasiswanya

Rektor UHN sepakat untuk menjaga kondusifitas Kota Medan pascabentrokan mahasiswanya.

Penulis: Array Anarcho
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Polisi Minta Rektor Universitas HKBP Nomensen Selesaikan Bentrokan Mahasiswanya
TRIBUN MEDAN/JEFRI SUSETIO
Polresta Medan mengamankan 28 mahasiswa Fakultas Hukum Universitas HKBP Nomensen yang terlibat bentrokan di Jalan Sutomo, Rabu (29/6) malam. 

Laporan Wartawan Tribun Medan Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Rektor Universitas HKBP Nomensen, Sabam Malau diminta segera menyelesaikan persoalan bentrokan antara mahasiswa Fakultas Hukum dan mahasiswa Fakultas Teknik.

"Setelah bentrokan susulan terjadi, kami sempat memanggil dan bertemu dengan Rektor Nomensen. Ketika pertemuan itu, kami sudah meminta Rektor agar meredam mahasiswanya," kata Kasat Reskrim Polresta Medan, Komisaris Fahrizal, Kamis (30/6/2016).

Rektor UHN sepakat untuk menjaga kondusifitas Kota Medan pascabentrokan mahasiswanya.

Ia meminta masyarakat tidak khawatir atas persoalan ini.

"Pak Rektor bilang, dia akan menyelesaikan persoalan ini. Jadi, suasana di Nomensen sudah bisa dikendalikan," kata Fahrizal.

Akibat bentrokan ini, banyak kerugian yang ditimbulkan.

Berita Rekomendasi

Salah satunya membuat ketakutan di tengah masyarakat, dan membuat panik sejumlah pemilik toko hingga menutup tempat usahanya.

"Untuk saat ini, 28 mahasiswa Nomensen yang terlibat bentrokan masih kami periksa. Baru satu orang yang kemungkinan akan jadi tersangka," katanya.(ray/tribun-medan.com)

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas