Pesawat Garuda Tujuan Batam Mendarat Darurat di Tanjungpinang
Pesawat Garuda Indonesia dengan seri Boeing 737-800 MG dari Jakarta dengan tujuan Batam Kepri mendarat darurat di Bandara Raja Haji Fisabilillah.
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, TANJUNGPINANG - Pesawat Garuda Indonesia dengan seri Boeing 737-800 MG dari Jakarta dengan tujuan Batam Kepri mendarat darurat di bandar udara (Bandara) Raja Haji Fisabilillah (RHF) Kota Tanjungpinang, Rabu (13/7/2016) sekitar pukul 12.30 WIB.
Pesawat akhirnya didaratkan secara darurat akibat cuaca buruk.
"Rekan-rekan media cetak, pada Rabu 13 Juli 2016 pukul 11.30 WIB di Bandara RHF Tanjungpinang, Pesawat Garuda Indonesia Boeing 737-800 MG dari Jakarta dengan tujuan Hang Nadim Batam karena cuaca tidak memungkinkan mendarat atau landing di Bandara Hang Nadim Batam," ungkap Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Kristian Siagian melalui Kepala Bagian (Kabag) Humas, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Dulatif, Rabu.
Menurut Kristian, pesawat tersebut dipiloti oleh Budi Utomo Gultom. Jumlah penumpang yang berada di dalam pesawat sebanyak 147 orang dengan rincian 142 orang dewasa dan 5 orang bayi.