Pengelola Politeknik Tugu 45 Diduga Gunakan Alamat Fiktif
Tidak ada plang kampus Politeknik Tugu 45, Medan di sepanjang Jalan Murai Medan Sunggal
Penulis: Jefri Susetio
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribun Medan Jefri Susetio
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Koordinator Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis) Wilayah-1 Sumatera Utara melansir ada 14 PTS yang dapat pembinaan.
Satu di antaranya Politeknik Tugu 45, Medan.
Usai mendapat pernyataan Kopertis tersebut, Tribun berupaya mencari alamat kampus tersebut.
Berdasarkan situs forlap.dikti.go.id, Politeknik Tugu 45 beralamat di Jalan Murai, Blok H, Kecamatan Medan Sunggal.
Meskipun alamat kampus tersebut di Jalan Murai, Medan Sunggal namun dalam situs forlap.dikti.go.id, ditulis kabupaten/kota di Kotamadya Tebing Tinggi, Sumatera Utara.
Tribun yang ingin melakukan wawancara tentang status kampus yang jadi pembinaan berupaya menelusuri kawasan Jalan Murai, Medan Sunggal.
Awalnya, Tribun mencari lokasi kampus mulai dari Jalan Rajawali hingga memasuki kawasan Jalan Murai 1.
Satu persatu lorong alias gang hingga ujung jalan yang berbatasan dengan tembok Komplek Tomang Elok tak luput ditelusuri.
Sepanjang Jalan Murai, terlihat beberapa rumah mewah serta perumahaan pejabat negara.
Satu di antaranya rumah bertulis Bank Indonesia.
Meskipun demikian, tidak ada plang kampus Politeknik Tugu 45, Medan.
Tidak hanya itu, beberapa penarik becak dan warga yang nongkrong warung pinggir jalan menyatakan tidak ada Politeknik Tugu 45 Medan.
"Iya, ini Jalan Murai Medan Sunggal, tapi kayaknya enggak pernah ada kampus di sini, Dek. Sudah hampir 10 tahun aku narik becak tapi enggak pernah ada kampus," ujar seorang penarik becak, tidak jauh dari Rumah Bank Indonesia.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.