Tersangka Bacok yang Tewas Ditembak Ternyata Buronan
Selain membobol rumah, Bacok dan rekannya Hendra Marbun juga kerap melakukan aksi pencurian motor
Penulis: Array Anarcho
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribun Medan Array A Argus
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Tersangka Bacok yang tewas ditembak petugas gabungan Anti Begal di Jl Menteng VII, Gang Pancasila, Medan Denai adalah buronan polisi.
Bersama rekannya, ia terlibat kasus pencurian modus bongkar rumah.
"Tersangka yang ditembak tadi pagi itu buronan Polresta Medan. Dia sudah dua kali membobol rumah, dan turut pula menjadi buronan Polsek Tanjung Morawa," kata Mardiaz, Selasa (26/7/2016).
Selain membobol rumah, Bacok dan rekannya Hendra Marbun juga kerap melakukan aksi pencurian motor.
Mereka beraksi di berbagai tempat, tak hanya di Kota Medan saja.
"Rekan-rekan tersangka ini merupakan residivis. Sebelumnya, rekan-rekan tersangka telah ditahan dalam berbagai kasus kejahatan," kata Mardiaz.
Barang bukti yang diamankan diantaranya Yamaha Honda Mio J tanpa plat hasil curian. Satu unit Honda Supra yang kondisinya berlumpur.
"Kami masih mengembangkan kasus ini lebih lanjut untuk menangkap dua orang tersangka lainnya yang berhasil kabur," kata Mardiaz.