Keberadaan Tiga ABK Kapal Idin Pratama Masih Misterius
Tim gabungan SAR Maumere, Kabupaten Sikka dan tim SAR Kupang masih melakukan pencarian
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan wartawan Pos Kupang, Edy Hayong
TRIBUNNEWS.COM, KUPANG - Keberadaan tiga anak buah kapal (ABK) Idin Pratama, yang berlayar dari Makasar, Sulawesi Selatan menuju Lewoleba, Lembata hingga saat ini masih misterius.
Tim gabungan SAR Maumere, Kabupaten Sikka dan tim SAR Kupang, sampai saat ini belum menemukan Abdul Hakim (40), Mustari (18) dan Ruben (30).
Kepala SAR Kupang, Ketut Gede Ardana, kepada wartawan kapal barang Idin Pratama itu berangkat dari Sulawesi tanggal 30 September 2016 dengan 6 orang ABK.
"Dalam pelayaran di Laut Flores, kapal mengalami gangguan mesin sehingga 3 ABK yakni Abdul Hakim, Mustari dan Ruben turun dari kapal menggunakan rakit," katanya di sela-sela mengikuti Upacara HUT TNI ke 71 di lapangan Lanud El Tari Kupang, Rabu (5/10/2016).
Sementara tiga ABK lainnya berusaha untuk memperbaiki mesin yang mati lalu melanjutkan perjalanan menuju Lewoleba dan tiba pada tanggal 3 Oktober 2016.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.