Ternyata Ini Alasan Mang Cilok Habisi Pasutri di Indekos Kiaracondong
Pasangan Ade dan Lina sudah tinggal d indekos selama tujuh tahun sementara pelaku pembunuhan baru setahun terakhir ini
Penulis: Teuku Muhammad Guci Syaifudin
Editor: Eko Sutriyanto
Tribun Jabar/Teuku Muh Guci S
Lokasi indekos pasutri yang tewas di Jalan Desa RT 7/2, Kelurahan Babakan Sari, Kecamatan Kiaracondong, Kota Bandung, tewas, Minggu (27/11/2016). Keduanya diduga menjadi korban pembunuhan yang terjadi sekiitar pukul 06.30 WIB. TRIBUN JABAR/TEUKU MUH GUCI S
"Tidak pernah ada laporan, adem ayem saja. Lagi pula dua-duanya jarang ada di rumah, ini pelaku juga jualan," kata Iman kepada Tribun.
Berdasarkan pendataan yang dilakukan, Iman mengatakan, Ade dan Lina sudah tinggal d indekos selama tujuh tahun.
Sedangkan JS baru tinggal selama setahun di indekos tersebut.
"Dulu JS tinggal bersama istrinya, cuman sekarang tinggal sendiri. Istrinya ke Garut. Kalau Ade dan Lina tinggl bersama tiga anaknya," kata Iman.
Iman mengetahui adanya peristiwa itu setelah melihat jasad Lina tergeletak tak jauh dari indekos.
Lina terluka pada bagian wajah dan bersimbah darah.
"Posisinya tertelungkup, sedangkan Ade di dalam kamar terluka di bagian dadanya," ujar Iman. (cis)
Berita Rekomendasi