Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jenazah Peltu Lukman Hakim Langsung Disalatkan Begitu Tiba di Rumah Duka

Jenazah Peltu Lukman Hakim, korban jatuhnya pesawat Hercules A-130 nomor seri C-1334, di Papua, tiba di rumah duka.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Jenazah Peltu Lukman Hakim Langsung Disalatkan Begitu Tiba di Rumah Duka
Surya/Sany Putri
Istri Peltu Lukman Hakim, Titik S, memeluk peti jenazah suaminya saat tiba di rumah duka, Senin (19/12/2016) dinihari. SURYA/SANY PUTRI 

TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Jenazah Peltu Lukman Hakim, korban jatuhnya pesawat Hercules A-130 nomor seri C-1334, di Papua, tiba di rumah duka, di Jalan Teluk Pelabuhan Ratu, RT 01/RW 3, Kelurahan Arjosari, Kecamatan Blimbing, sekitar pukul 01.45 WIB, Senin (19/12/2016).

Jenazah Peltu Lukman begitu tiba di rumah duka, langsung disalatkan.

Pihak keluarga, meminta setelah disalatkan, segera dimakamkan di TPU Gelintung, Kelurahan Purwantoro, Kecamatan Blimbing.

Istri Peltu Lukman, Titik S, tak bisa menghentikan isak tangisnya. Ia juga memeluk peti berisi jenazah suaminya.

Tetangga korban juga menunjukkan rasa empati begitu jenazah Peltu Lukman tiba di rumah duka.

Pesawat C-130HS Hercules nomor registrasi A-1334 milik TNI AU, jatuh di Gunung Lisua, Jaya Wijaya, Papua, Minggu (18/13/2016).

Sebanyak 13 korban meninggal terlebih dahulu dibawa ke hanggar Skadron Udara 32, Lanud Abdulrachman Saleh, sebelum diserahkan ke keluarga masing-masing.

Berita Rekomendasi
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas