Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Posisinya Jadi Miring, Jalur Jembatan Krueng Tingkeum Masih Buka Tutup

Pantauan Serambitv.com di lokasi kondisi besi penyangga jembatan miring dan pondasi betonnya mulai retak.

Editor: Mohamad Yoenus

Laporan Wartawan Serambi Indonesia, Zaki Mubarak 

TRIBUNNEWS.COM, BIREUN – Jembatan Krueng Tingkeum yang berada di jalan Banda-Aceh Medan, kawasan Kecamatan Kutablang, Bireuen, Jumat (20/1/20017) pukul 02.00 WIB, posisinya menjadi miring. Penyebabnya, pilar bawah jembatan dihantam tumpukan balok kayu yang dibawa arus sungai tersebut.

Sampai saat ini pengendara yang melewati jembatam tersebut harus dibuka dan ditutup mulai arah barat dan timur karena kemiringan jembatan masih membahayakan pengendara yang melintasi jembatan tersebut.

Pantauan Serambitv.com di lokasi kondisi besi penyangga jembatan miring dan pondasi betonnya mulai retak.

Pengendara saat ini harus rela mengantri panjang hingga berjam, karena petugas Polisi lalulintas dan DLLAJ, dan juga warga sekitar mengatur jalur arah ke Timur dan Barat. (*)

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas