Tawuran Dua Kelompok Pemuda di Denpasar, Tiga Orang Terluka
Dua kelompok pemuda terlibat pertikaian di Jalan Nuansa Indah Selatan Gg Cempaka Biru, Denpasar Barat, Bali, Minggu (22/1/2017).
Penulis: I Made Ardhiangga
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Dua kelompok pemuda terlibat pertikaian di Jalan Nuansa Indah Selatan Gg Cempaka Biru, Denpasar Barat, Bali, Minggu (22/1/2017).
Dua kelompok pemuda ini bertikai dan masih dalam penyelidikan pihak Kepolisian. Tiga orang menjadi korban dalam pertikaian ini.
Kapolsek Denpasar Barat, Kompol Wisnu Wardana membenarkan peristiwa tersebut. Namun ia belum dapat menjelaskan mengenai awal mula dari peristiwa itu.
"Kami membenarkan adanya pertikaian. Yang pasti antar dua kelompok. Untuk kelompok seperti apa kami masih mendalami," katanya, Minggu (22/1/2017).
Wisnu menjelaskan, peristiwa itu terjadi, Minggu 22 Januari 2017 sekitar pukul 16.30 Wita.
Pertikaian itu membuat tiga orang terluka dari dua kelompok. Dua orang dirawat di RSUP Sanglah dan satu di RS Wangaya.
"Kami sudah amankan alat pemukul di TKP. Dan saat ini para pelaku masih kami periksa," kata dia. (ang)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.