Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gunakan Pakaian Khusus Cari Sarang Lebah Pembunuh, Hasilnya Nihil

Dua personel lakukan pencarian, gunakan pakaian khusus guna menghindari serangan lebah

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Gunakan Pakaian Khusus Cari Sarang Lebah Pembunuh, Hasilnya Nihil
istimewa
Personil BPBD Kota Samarinda melakukan pencarian sarang lebah yang meresahkan warga, di jalan Pelita 7, RT 35, Perum Sambutan Idaman Permai, Samarinda, Kalimantan Timur, Senin (8/1/2018). IST 

Laporan wartawan tribunkaltim.co, Christoper D

TRIBUNNEWS.COM, SAMARINDA - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Samarinda melakukan pencarian sarang lebah di sekitar jalan Pelita 7, RT 35, Perum Sambutan Idaman Permai, Sambutan, Samarinda, Kalimantan Timur.

Pencarian sarang lebah yang meresahkan warga tersebut dilakukan sekitar pukul 13.00 Wita, dengan radius pencarian sekitar 150 meter dari lokasi serangan lebah ke warga, yang melintas di jalur tersebut.

Namun, setelah beberapa jam melalukan pencarian dengan menggunakan pakaian pelindung keamanan, sarang lebah belum juga dapat ditemukan.

"Tadi, dua personel lakukan pencarian, kita gunakan pakaian keamanan, guna menghindari serangan lebah," ucap Koordinator Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kota Samarinda, Nanang Arifin, Senin (8/1/2018).

Pihaknya pun kembali akan melakukan pencarian pada esok hari.

Baca: Ribuan Lebah Mengejar dan Menyerang Darmiyati, Salah Satunya Masuk ke dalam Kuping

Berita Rekomendasi

"Besok (9/1) kalau tidak ada halangan kita lakukan pencarian lagi, hingga saat ini sarangnya belum juga ditemukan," tuturnya.

Untuk diketahui, Minggu (7/1) kemarin, seorang warga jalan Makroman, Priharno (51) tewas diserang kawanan lebah di jalur tersebut.

Korban yang merupakan PNS itu, ditemukan tak bernyawa di aliran air, tepat dibawah jembatan jalan tersebut.

Sekujur tubuh korban dipenuhi bengkak, bekas gigitan lebah.

Hingga saat ini, sudah terdapat sembilan warga yang diserang oleh kawanan lebah tersebut. (*)

Sumber: Tribun Kaltim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas