Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ratusan Warga Penasaran Ingin Melihat Wajah Istri Pembunuh Suami di Binjai Saat Pra Rekonstruksi

Ratusan warga menyesaki kediaman almarhum Jasiaman Purba (53) di Jalan Teratai Lingkungan VII, Kelurahan Pahlawan

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Ratusan Warga Penasaran Ingin Melihat Wajah Istri Pembunuh Suami di Binjai Saat Pra Rekonstruksi
Tribun Medan/Joseph Gintings
Warga menyaksikan pra rekonstruksi pembunuhan almarhun Jasiaman Purba di kediamannya di Lingkungan VII, Kelurahan Pahlawan, Binjai Utara, Senin (16/4/2018). Jasiaman dibunuh oleh istrinya Rosmalinda (51) dan rekannya Hardi Haloho (42 

Laporan wartawan Tribun Medan, Joseph Wesly Ginting's

TRIBUNNEWS.COM, BINJAI- Ratusan warga menyesaki kediaman almarhum Jasiaman Purba (53) di Jalan Teratai Lingkungan VII, Kelurahan Pahlawan, Binjai Senin (16/4/2018).

Mereka ingin menyaksikan pra rekonstruksi yang dilakukan oleh Satreskrim Polres Binjai. Aktivitas tersebut membuat warga penasaran, sehingga membuat warga berbondong-bondong ingin melihat ke dua pelaku.

Namun, warga kesulitan melihat ke dua pelaku karena petugas kepolisian hanya melakukan aktivitas di dalam rumah.

Warga dan masyarakat yang penasaran pun memenuhi jalan Teratai sehingga petugas terpaksa mengalihkan arus lalu lintas.

Warga tampak berusaha untuk mengabadikan aktivitas petugas kepolisian dengan menaiki pagar hingga pohon.

Sebelumnya, warga dikagetkan penemuan jenazah Jasiaman Purba alias Oppung (53).

Berita Rekomendasi

Pelaku tenyata adalah istri korban Rosmalinda boru Saragih (51) dibantu rekannya Hardi Haloho (42) warga Suka Damai, Kelurahan Suka Ramai, Binjai Barat. Ke duanya berhasil ditangkap dan diamankan dari dua tempat berbeda, Sabtu (14/4).

"Istri pelaku menghabisi nyawa suaminya dengan meminta bantuan Hardi Halolo. Pelaku diduga dendam terhadap suaminya sendiri sehingga nekat membunuhnya," katanya.

Rosmalinda ditangkap di rumah menantunya Bilmar Saragih, di Jalan Masjid, Dusun 2, Desa Helvetia, Kecamatan Sunggal, Deli Serdang dan Hardi ditangkap saat minum tuak di warung tuak milik Tampubolon di Pasar 9, Binjai Barat.

Artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul Warga Sesaki Kediaman Korban Pembunuhan yang Dilakukan Istrinya Sendiri,

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas