Andi Asri Tewas Setelah Terjun ke Sungai Walanae
Andi Asri Bakti(32) nekat mengakhiri hidupnya dengan lompat ke Sungai Walanae di Desa Ujung Lamuru, Kecamatan Lappariaja, Bone, Sulawesi Selatan.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan TribunBone.com Justang Muh
TRIBUNNEWS.COM, TANETE RIATTANG - Andi Asri Bakti(32) nekat mengakhiri hidupnya dengan lompat ke Sungai Walanae di Desa Ujung Lamuru, Kecamatan Lappariaja, Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel), Selasa (5/6/2018).
Korban diketahui warga Lapaba, Desa Lamiku, Kecamatan Majauleng, Kabupaten Wajo, Sulsel.
Awalnya, korban bersama adiknya Andi Bahri(25) mengendarai sepeda motor menuju ke kampung halamannya, Kabupaten Wajo lewat Kabupaten Maros-Bone-Soppeng-Wajo.
Kemudian, adiknya yang membonceng korban singgah di Desa Ujung Lamuru, Poros Bone - Soppeng untuk istirahat lantaran korban mengamuk saat dibonceng.
Baca: HP Kaget Teman Kencannya Ternyata Pria Juga, Terlibat Cekcok hingga Berakhir di Kantor Polisi
Saat istirahat, korban tiba-tiba lari dan melompat ke arah Sungai Walanae yang berada di belakang pemukiman warga Ujung Lamuru.
Adiknya berusaha mengejar dan tak mampu menolongnya hingga korban tewas tenggelam.
Kapolsek Lappariaja AKP M Zainuddin membenarkan adanya peristiwa tersebut.
"Korban ini dari Ternate dijemput adiknya di Bandara Sultan Hasanuddin untuk ke kampung halaman di Wajo," kata AKP M Zainuddin kepada Tribunbone.com, Selasa (5/6/2018) siang.
Baca: Mantan Mahasiswa Buat Bom di Universitas Riau Manfaatkan Laboratorium Kampus
"Namun di perjalanan korban selalu mengamuk dan adiknya singgah istirahat, di situlah korban lari dan melompat ke sungai," jelas AKP M Zainuddin.
Hal senada disampaikan perangkat Desa Ujung Lamuru, Kecamatan Lappariaja Zainal Abidin.
"Kejadian diperkirakan jam 9.30 pagi dan korban baru ditemukan sekitar pukul 11.15 Wita," kata Zainal Abidin terpisah.