Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rahmat Effendi - Tri Adhianto Unggul di TPS Tempat Deddy Mizwar Mencoblos

Effendi-Tri memeroleh suara sebanyak 223, sementara Supriyanto-Adhy memeroleh suara sebanyak 145 suara

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Rahmat Effendi - Tri Adhianto Unggul di TPS Tempat Deddy Mizwar Mencoblos
Tribunnews.com/Reza Deni Saputra
Hasil hitung suara di TPS terkait Pilwalkot Bekasi 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Reza Deni

TRIBUNNEWS.COM, BEKASI - Pasangan calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Bekasi nomor urut 1, Rahmat Effendi-Tri Adhianto unggul atas pasangan nomor urut 2, Nur Supriyanto-Adhy Firdaus Saady di TPS 61 tempat di mana Cagub Jabar Deddy Mizwar mencoblos.

Effendi-Tri memeroleh suara sebanyak 223, sementara Supriyanto-Adhy memeroleh suara sebanyak 145 suara.

Baca: Ketum Golkar: Pilkada Modal Awal Kami Hadapi Pileg dan Pilpres Tahun Depan

Tatang Sudjadi selaku Ketua TPS mengatakan bahwa menurut catatan, dari 576 DPT, ada 177 yang tidak menggunakan hak pilihnya.

"Tapi itu belum tentu golput, karena ada yang meninggal dan belum terdata, pindah alamat, dan tisak dapat ditemui," ujarnya di Jatiwaringin, Kota Bekasi, Rabu (27/6/2018).

Sementara itu, dari penghitungan suara Pilwalkot di TPS 61, terdapat suara tidak sah sebanyak 9 suara.

Sebelumnya, di TPS 61 Deddy Mizwar menggunakan hak pilihnya pada Pilkada Jawa Barat 2018.

Berita Rekomendasi

Setelah mencoblos pada pukul 9.30 WIB, Deddy Mizwar langsung berangkat ke Bandung.

"Sembari mempersiapkan kemenangan di sana, yang repot itu kan mempersiapkan kemenangan," ujarnya.

Baca: Unggul di Hitung Cepat, SBY Telepon Khofifah Beri Ucapan Selamat

Sementara itu, dari hasil penghitungan suara di TPS 61 tempat Deddy mencoblos, paslon Deddy Mizwar - Dedi Mulyadi berada di urutan ketiga dengan perolehan 77 suara.

Dua Deddy kalah dari dua pasang pesaingnya, Ridwan Kamil - Uu ang berada di urutan pertama dengan perolehan suara 145, dan Sudrajat - Ahmad Syaikhu di urutan kedua dengan perolehan 97.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas