Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fakta Aksi Deklarasi #2019GantiPresiden di Surabaya, Belum Kantongi Izin Hingga Terjadi Adu Jotos

Aksi ini sendiri sempat menjadi polemik, mengingat polisi belum memberikan izin kegiatan

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Fakta Aksi Deklarasi #2019GantiPresiden di Surabaya, Belum Kantongi Izin Hingga Terjadi Adu Jotos
TRIBUNJATIM.COM/NDARU WIJAYANTO
Kericuhan hingga adu jotos antara kubu pro dan kontra terjadi di halaman Masjid Kemayoran Surabaya saat aksi #2019GantiPresiden digelar, Minggu (26/8/2018). 

Massa yang kontra Deklarasi #2019GantiPresiden ingin peserta aksi meninggalkan masjid namun, ditolak peserta aksi Deklarasi #2019GantiPresiden.

Mereka saling dorong dan adu mulut satu sama lain, lalu situasi berbuah menjadi adu fisik antara kedua kubu tersebut.

5. Menganggu pengajian

Di sisi lain, pihak masjid juga sedang menggelar acara baca Alquran.

Melalui pengeras suara yang digunakan membaca Alquran, pengurus masjid meminta semua pihak, baik massa aksi maupun Banser dan Ansor, keluar dari lingkungan masjid.

"Memohon kepada pengunjuk rasa keluar dari area masjid. Kepada pihak polisi juga mohon diamankan, jangan ada kericuhan di masjid," kata pengurus masjid.

Melihat massa tidak kunjung membubarkan diri, pengurus masjid kembali meminta, kali ini kepada Banser dan Ansor.

Berita Rekomendasi

"Termasuk Banser dan Ansor tolong menarik diri. Massa aksi tolong, ini Banser dan Ansor sudah menarik diri, saudara tolong juga keluar," tambahnya.

6. Kaus #2019GantiPresiden dibakar

Beberapa massa yang kontra, terlihat mengambil salah satu kaus hitam milik seorang peserta aksi Deklarasi #2019GantiPresiden.

Kaus itu pun langsung dibakar di pinggir Jalan Indrapura sehingga  membuat massa yang lain semakin terprovokasi.

7. Rampas topi

Peserta aksi yang menggunakan kaus bertuliskan #2019GantiPresiden berkali-kali mendapat desakan dari massa yang kontra untuk melepaskan atribut tersebut.

Sampai akhirnya topi seorang peserta deklarasi dirampas, bahkan akan dirobek oleh sekelompok orang.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Jatim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas