Beber Capaian Ekonomi di HUT Sulut , Olly: Pariwisata Sumbang Rp 16 T
Sulawesi Utara telah menjelmah menjadi ‘raksasa’ ekonomi baru di wilayah timur Indonesia. Angka pertumbuhan ekonomi selalu di atas rata nasional.
Editor: Content Writer
Pemerintah sedang membangun pembangkit listrik tenaga surya di Likupang kemudian pembangkit tenaga uap di Kema, bendungan Kuwil-Kawangkoan juga akan menghasilkan pembangkit listrik tenaga air. Tingkat pelayanan energi listrik sudah mencapai 98,8 persen, tinggal 1 persen lebih lagi yang akan dipenuhi hingga mencapai 100 persen.
"Kita ingin rakyat menikmati infrastruktur, dapat jalankan aktivitas aman lancar. Di perkotaan pedesaan sampai perbatasan," kata dia.
Perkenalkan Kelapa Lobu
Pertanian dan perkebunan masih menjadi sektor andalah pembangunan Pemprov Sulut.
Gubernur Olly mengatakan, pertanian dan perkebunan masih menjadi penyumbang serapan terbanyak tenaga kerja di Sulut.
Untuk mendukung sektor ini, Gubernur meluncurkan varietas unggulan kelapa Sulut. "Kita tidak ingin menghilangkan lambang Sulut, Nyiur Melambai, kerja sama dengan Balitpalma kita launching varietas baru, namanya ODSK Lobu," kata dia.
OD-SK dimaksud di sini, kata Gubernur, Operasi Daerah Sukses Kelapa. "Bukan OD SK Olly Dondokambey Steven Kandouw," ujar dia. Kemudahan nama Lobu diambil karena asal bibit dari Minahasa Tenggara. "Kelapa ini daging tebal pohon tidak tinggi," ujar Olly.
"Sekali panen bisa dapat 5 oki, itu 300 butir, saya hafal karena punya kelapa banyak kalau biasa panen cuma 150 butir," katanya lagi.
Di bidang komunikasi, Sulut menjadi salah satu bagian proyek Palapa ring. Ini merupakan jaringan kabel serat optik bawah laut yang membentang dari daratan hingga ke pulau terluar. Jika sudah terhubung tidak ada lagi blind spot di Sulut. "Oktober ini akan diresmikan," ujar Gubernur.
Di bidang perhubungan, pemerintah menggenjot pembangunan bandara. Setelah selesai membangun bandara Miangas, pemerintah sedang menyelesaikan bandara Siau, kemudian persiapan untuk pembanfunan bandara Lolak dan perluasan Bandara Sam Ratulangi.
"Kita pun sudah bisa dengan mudah ke pulau terluar lewat jalur udara," ungkap dia.
Pemerintah pun berupaya menyelesaikan jalan-jalan provinsi setidaknya ada 926 kilometer jalan provinsi sudah teraspal dengan baik.
Kemudian proyek strategis nasional lainnya yakni Jalan Tol Manado Bitung. "Ditargetkan selesai 2019, tapi awal Desember ini tahap pertama uji coba penggunaannya," ujar Olly.
Kemudian, upaya pemerintah menyesuaikan proyek Manado outer ring road, proyek jalan lingkar Manado.
Saat ini sudah rampung proyek ring road I dan II, pemerintah akan menyelesaikan proyek ring road 3 Kalasey-Winangun.
Untuk mendukung Kawasan Ekonomi Khusus Pariwisata Likupang, pemerintah pun akan menyiapkan jalan Bandara-Likupang, dan selanjutnya jalan lingkar KEK Pariwisata.
Infrasturktur untuk laut pun pemerintah punya program tol laut, Olly mengatakan, pemerintah berupaya menopang untuk membangun pelabuhan di kepulauan.
"Tol laut ini sangat bermanfaat, masyarakat di kepulauan juga dapat harga sama dengan yang di daratan utama," ujar dia.