Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Terobos Rombongan Presiden Jokowi dan Tabrak Polisi, Begini Nasib Perempuan Pengemudi Ignis

Seorang perempuan baru-baru ini menjadi perbincangan netter karena aksinya menerobos rombongan presiden. Ia juga menabrak polisi. Bagaimana nasibnya?

Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Terobos Rombongan Presiden Jokowi dan Tabrak Polisi, Begini Nasib Perempuan Pengemudi Ignis
YouTube
Foto tangkap layar seorang perempuan saat diamankan polisi karena terobos rombongan Presiden Jokowi 

Kanit Laka Lantas Polres Jakarta Timur AKP Agus menambahkan, kedua perempuan itu dalam mobil tersebut merasa tidak sadar bahwa mobil mereka masuk ke dalam rombongan Presiden.

Ia mengatakan, keduanya sempat kebingungan saat kendaraan mereka akan diberhentikan petugas.

"Mula-mula A ini mengemudikan kendaraan seperti biasa. Namun, kemudian ternyata dia masuk ke dalam rangkaian Presiden. Ia tak sadar dan dia sempat kebingungan saat petugas berusaha menghentikan," ujar Agus, Selasa.

Karena panik, pengemudi mobil ini akhirnya menabrak seorang anggota patwal dari sisi samping.

4. Terburu-buru

Argo mengatakan, selain mengaku tak tahu telah menerobos rombongan Presiden, pengemudi juga mengaku tengah dalam kondisi terburu-buru.

"Yang bersangkutan menyatakan bahwa dia kepengin cepat, tidak macet kemudian bisa cepat sampai ke kantornya. Itu alasannya dia," ujar Argo di Mapolda Metro Jaya, Selasa.

Berita Rekomendasi

Dari hasil pemeriksaan, lanjut Argo, tak ditemukan kesengajaan atau niat negatif menghambat perjalanan Presiden.

5. Dikenakan wajib lapor
Usai kejadian, pengemudi tersebut diamankan dan dimintai keterangan.

Akhirnya, pengemudi dikenai Pasal 311 juncto Pasal 310 UU Lalu Lintas dengan ancaman hukuman 2 tahun penjara atau denda Rp 4 juta.

Saat ini pengemudi itu sudah dipulangkan setelah menjalani pemeriksaan di Mapolres Jakarta Timur.

Ia dikenai wajib lapor.



Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Fakta soal Penerobosan Rombongan Mobil Presiden di Tol Cimanggis"
Penulis : Sherly Puspita


Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas