Tim Silver Polres Pelabuhan Tanjung Perak Temukan Sabu-sabu dari Dua Tersangka Kasus Fidusia
Polisi juga menemukan sabu seberat 70 gram dari dua tersangka berinisial MS (48) dan HR (31) yang juga terlibat kasus fidusia.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Nur Ika Anisa
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Tim Silver Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya mengungkap 15 kendaraan bodong hasil razia yang mereka lakukan di wilayah Tanjung Perak.
Pemeriksaan terhadap mobil bodong tersebut hasil dari operasi yang digelar tim khusus ini.
Tugas utama tim tersebut mendeteksi pelat nomer maupun STNK palsu kendaraan.
Setidaknya ada 15 kendaraan yang dipamerkan dalam kasus fidusia.
Kasus tersebut merupakan tindak pidana pemalsuan dokumen surat maupun penadahan meliputi pengalihan atau penggadaian kendaraan dalam masa fidusia.
"Kami melakukan pengungkapan 15 unit mobil berbagai jenis yang diamankan oleh Tim Silver Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Kendaraan ini melanggar, menggunakan pelat nomor palsu, STNK palsu," kata Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Antonius Agus Rahmanto di Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada TribunJatim.com, Rabu (7/11/2018).
Baca: Pembunuh Guru Honorer Danil Juliansyah Diringkus Polisi
Beberapa mobil disebutkan Agus, di antaranya masih dalam waktu penunggakan kredit dan dalam pencarian pihak Finance.
Akibatnya kendaraan-kendaraan tersebut disita polisi.
Namun setelah diperiksa polisi juga menemukan sabu seberat 70 gram dari dua tersangka berinisial MS (48) dan HR (31) yang juga terlibat kasus fidusia.
Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Cek Nopol Palsu, Tim Silver Polres Pelabuhan Tanjung Perak Ungkap 15 Mobil Bodong dan Sabu
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.