Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Suara Dentuman dan Awan Panas Gunung Anak Krakatau Teramati dari Pos Pantau Rajabasa

Tercatat, Senin (24/12/2018), sempat teramati Gunung Anak Krakatau menyemburkan awan panas yang bergerak ke arah selatan.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Suara Dentuman dan Awan Panas Gunung Anak Krakatau Teramati dari Pos Pantau Rajabasa
Dokumentasi Polairud Polres Lamsel/ tribun lampung
Gunung Anak Krakatau terpantau menyemburkan awan panas yang bergerak ke arah selatan, Senin (22/12/2018). 

Laporan Reporter Tribun Lampung Dedi Sutomo

TRIBUNNEWS.COM, LAMPUNGGunung Anak Krakatau dalam dua hari terakhir terus menunjukan aktivitasnya.

Tercatat, Senin (24/12/2018), sempat teramati Gunung Anak Krakatau menyemburkan awan panas yang bergerak ke arah selatan.

Andi Suardi, kepala Pos Pantau Gunung Anak Krakatau di Desa Hargo Pancuran, Kecamatan Rajabasa, mengatakan, dari data Magma VAR (vulcano activity report), Senin hingga pukul 24.00 WIB, terjadi gempa tremor dengan amplitudo 9-35 mm (dominan 25 mm).

Baca: Jadwal Liga Italia Pekan Ke 18, Inter Milan Akan Berhadapan dengan Napoli di Laga Penutup

“Teramati adanya asap kawah berwarna hitam dengan intensitas tebal dan ketinggian 300-600 meter. Juga teramati adanya awan panas ke arah selatan dan suara dentuman yang terdengar dari pos,” kata Andi Suardi kepada Tribunlampung.co.id, Selasa (25/12/2018).

Sebelumnya, Minggu (23/12/2018) dari data Magma VAR teramati adanya asap kawah bertekanan sedang berwarna hitam dengan intensitas tebal dan ketinggian 400 meter.

Baca: Pernikahannya dengan Opick Belum Genap Seminggu, Bebi Silvana Curhat: Tak Akan Membela Diri

“Untuk visual tertutup kabut. Namun, terdengar suara dentuman yang terdengar dari pos,” ujar Andi.

BERITA REKOMENDASI

Sehari sebelumnya, Sabtu, 22 Desember 2018, dari data Magma VAR teramati asap kawah dari pagi hingga sore.

Baca: Zainut Tauhid Saadi: MUI Belum Pernah Mengeluarkan Fatwa Terkait Ucapan Natal

Asap kawah berwarna hitam tebal dengan tinggi kolom asap berkisar 700 sampai 1.600 meter.

Untuk aktivitas kegempaan Gunung Anak Krakatau pada Minggu kemarin, tercatat gempa tremor dengan amplitudo 10-58 mm (dominan 25 mm).

Status Gunung Anak Krakatau sampai saat ini masih level II (Waspada).

Pengunjung dan nelayan dilarang mendekati kawasan Gunung Anak Krakatau dalam radius 2-3 kilometer.


Suara Letusan

Peningkatan aktivitas Gunung Anak Krakatau (GAK) di Selat Sunda akhir-akhir ini memantik kekhawatiran warga di Pulau Sebesi.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Lampung
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas