Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dua Pemuda di Palembang Berupaya Menjambret Seorang Wanita Usai Melayat

Reza Zulkarnain (24) dan Muhammad Rizki (23) nekat menjambret di Jalan Rajawali Palembang, Jumat (8/3/2019) sekira pukul 11.30 WIB.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Dua Pemuda di Palembang Berupaya Menjambret Seorang Wanita Usai Melayat
TribunnewsBogor.com/Damanhuri
Ilustrasi. 

TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG - Reza Zulkarnain (24) dan Muhammad Rizki (23) nekat menjambret di Jalan Rajawali Palembang, Jumat (8/3/2019) sekira pukul 11.30 WIB.

Keduanya beraksi dengan seorang perempuan sebagai korbannya.

Aksi dua sahabat tersebut terhenti setelah motor yang dikendarai keduanya ditabrak mobil dari belakang.

Saat akan kabur keduanya langsung diamankan anggota TNI yang melintas di lokasi kejadian.

Baca: 14 Anggota DPRD Jambi Kembalikan Uang Rp 4,37 Miliar Kepada KPK Terkait Suap Ketuk Palu APBD

Keduanya, sempat jadi bulan-bulanan warga.

"Kami iseng menjambret. Ketika mendekati ibu itu, ternyata langsung berteriak," ujar Reza saat diamankan di Polsek IT 2 Palembang.

Warga Jalan Slamet Ryadi Lorong Kidul Darat Kelurahan Lawang Kidul Kecamatan IT II Palembang ini beraksi ketika pulang usai melayat dari rumah bibi Rizki.

Baca: Todong Penjaga Kandang dengan Senjata Api, Kawanan Pencuri di Lampung Gasak 600 Ekor Bebek

Berita Rekomendasi

Sepeda motor yang mereka gunakan untuk menjambret milik Rizki.

"Rizki yang memepet korban, aku hanya duduk di atas motor. Belum sempat ditarik, ibu itu langsung berteriak," ujarnya.

Sedangkan Rizki warga jalan Slamet Ryadi, Lorong Kidul Darat Kelurahan Lawang Kidul Kecamatan IT II menuturkan, ia dan Reza baru pulang melayat dari tempat bibinya yang meninggal.

Saat melintas di jalan Rajawali, ia melihat seorang ibu sedang mengendarai motor.

Baca: Deviden Kecil Jadi Salah Satu Alasan Anies Baswedan Berniat Lepas Saham PT Delta Djakarta

"Tas korban belum ditarik, tetapi ibu itu sudah berteriak jambret. Karena ketakutan, kami berupaya kabur, tetapi malah ditabrak mobil dari belakang," ungkapnya.

Kapolsek IT II Palembang Kompol Milwani melalui Kanit Reskrim Ipda Ledi menuturkan, kedua tersangka ini diamankan ketika akan melakukan penjambretan.

Akan tetapi, korban yang mengetahui hendak menjadi korban penjambretan langsung berteriak.

"Saat akan kabur, motor yang dikendarai kedua tersangka ditabrak mobil dari belakang hingga terjatuh. Saat terjatuh, keduanya langsung dipukuli warga dan ada anggota TNI yang melintas dan mengamankan keduanya. Kebetulan, ada Patroli Polsek Sako sedang melintas dan langsung mengamankan mereka," ujarnya.

"Kedua tersangka ini diserahkan ke Polsek IT II Palembang. Keduanya sudah kami amankan dan ternyata tersangka Muhammad Rizki ini merupakan residivis kasus penodongan," tambahnya.

Penulis: M. Ardiansyah

Artikel ini telah tayang di Tribunsumsel.com dengan judul Pulang Melayat 2 Sekawan Ini Menjambret di Jalan Rajawali Palembang, Aksinya Dihentikan Anggota TNi

Sumber: Tribun Sumsel
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas